Hasil Manis Barcelona di Laga Perpisahan Gerard Pique

Barcelona menang di laga perpisahan Gerard Pique
Sumber :
  • AP Photo/Joan Monfort

VIVA Bola – Sejumlah pertandingan di liga-liga elite Eropa digelar semalam, Sabtu 5 November 2022 hingga Minggu dini hari WIB. Dari mulai Premier League, LaLiga, Serie A, Bundesliga dan Ligue 1.

Terpopuler: Sergio Conceicao Marah-marah, Menpora Bocorkan Masa Depan Shin Tae-yong

Dari LaLiga, Barcelona memetik kemenangan di laga perpisahan Gerard Pique yang memutuskan pensiun. Blaugrana menekuk Almeria 2-0 di Spotify Camp Nou.

Dua tim besar, Manchester City dan AC Milan juga meraih hasil gemilang. ManCity mengalahkan Fulham 2-1 di Etihad Stadium sekaligus merebut puncak klasemen sementara dari Arsenal.

Sergio Conceicao Marah-marah di Laga Debut Bersama AC Milan: Saya Bukan Mencari ....

Manchester City vs Fulham di Premier League

Photo :
  • AP Photo/Dave Thompson

Dari lanjutan Serie A, juara bertahan AC Milan juga merebut tiga poin. Armada Stefano Pioli menang tipis 2-1 atas Spezia di San Siro.

Debut Manis Sergio Conceicao! AC Milan Libas Juventus dan Tantang Inter Milan di Final Supercoppa Italia

Puncak klasemen Serie A alias capolista masih dipegang Napoli. Partenopei mengalahkan sesama tim papan atas Atalanta 2-1 di Gewiss Stadium.

Dua raksasa Bundesliga, Bayern Munich dan Borussia Dortmund juga memetik kemenangan. Bayern menekuk tuan rumah Hertha Berlin 3-2, sedangkan Dortmund menggasak Bochum 3-0.


Hasil lengkap pertandingan sepakbola semalam

Premier League
Leeds United 4-3 Bournemouth
Manchester City 2-1 Fulham
Nottingham Forest 2-2 Brentford
Wolverhampton Wanderers 2-3 Brighton & Hove Albion
Everton 0-2 Leicester City

Ligue 1
Ajaccio 4-2 Strasbourg
Angers 1-2 Lens

Bundesliga
Borussia Dortmund 3-0 Bochum
Mainz 0-3 VfL Wolfsburg
Hoffenheim 1-3 RB Leipzig
Augsburg 1-2 Eintracht Frankfurt
Hertha Berlin 2-3 Bayern Munich
Werder Bremen 2-1 Schalke 04

Serie A
Empoli 1-0 Sassuolo
Salernitana 2-2 Cremonese
Atalanta 1-2 Napoli
AC Milan 2-1 Spezia

LaLiga
Getafe 0-0 Cadiz
Real Valladolid 2-1 Elche
Celta Vigo 1-2 Osasuna
Barcelona 2-0 Almeria

Pemain Manchester City Erling Haaland

Hasil Lengkap: Man City Menang Telak, Chelsea dan Arsenal Tertahan, Klubnya Jay Idzes ....

Hasil lengkap pertandingan sepakbola semalam hingga Minggu dini hari WIB, 5 Januari 2025, meliputi pertandingan dari final Piala Teluk, Premier League, Ligue 1, Serie A

img_title
VIVA.co.id
5 Januari 2025