4 Tim Belum Pernah Kalah di Babak Penyisihan Grup Liga Champions 2022/2023

Bayern Munich vs Inter Milan di Liga Champions
Sumber :
  • Sven Hoppe/dpa via AP

VIVA Bola - Babak penyisihan grup Liga Champions sudah berakhir, terdiri dari delapan grup dan di setiap grup yang lolos hanya dua tim. Jadi total keseluruhan ada 16 tim yang akan maju ke babak selanjutnya

Terpopuler: Manchester City Buang Keunggulan 3 Gol, Legenda MU Follow Instagram Marselino Ferdinan

Namun perlu diketahui, ada beberapa tim belum merasakan hasil kekalahan dalam babak penyisihan grup. Hal ini dikarenakan tim-tim tersebut memiliki kualitas pemain luar biasa, hingga mampu bersaing dengan beberapa tim-tim besar.

Berikut beberapa tim belum pernah meraih keikhlasan dalam babak penyisihan grup  Liga Champions musim 2022/2023, sebagai berikut:

Manchester City Gagal Pertahankan Keunggulan 3 Gol, Pep Guardiola: Sulit Dipercaya

1. Bayern Munich

Bayern Munich vs Inter Milan di Liga Champions

Photo :
  • Sven Hoppe/dpa via AP

Lebih Cepat dari Cristiano Ronaldo! Robert Lewandowski Tembus 100 Gol di Liga Champions

Di antara tim-tim lain, Bayern Munich paling sempurna. Dalam babak penyisihan Liga Champion dan tergabung dalam grup neraka bersama Inter Milan, Barcelona hingga Viktoria Plzen.

Dalam grup tersebut, Bayern Munich belum pernah meraih hasil kekalahan ataupun meraih hasil imbang dalam enam pertandingan sehingga, klub Bundesliga tersebut sudah mengumpulkan 18 poin. Thomas Muller dan kawan-kawan menjadi kandidat kuat menjuarai Liga Champion musim ini.

2. Manchester City

Pemain Manchester City merayakan gol ke gawang Sevilla.

Photo :
  • Twitter: Manchester City

Manchester City tampil sangat luar biasa, klub Premier League tersebut juga termasuk tim yang belum pernah meraih kekalahan dalam babak penyisihan Liga Champion musim ini. Kini skuad asuhan Pep Guardiola berada hanya menelan dua kali hasil imbang dari enam pertandingan dan sudah mengumpulkan poin 14.

Jika Erling Haaland tidak mengalami cedera, mungkin Manchester City akan meraih enam kemenangan. Selain itu, pemain asal Norwegia tersebut merupakan salah satu pencetak gol terbanyak di Liga Champions musim ini dengan lima gol.

3. Benfica

Para pemain Benfica merayakan gol.

Photo :
  • Twitter/@ChampionsLeague

Secara mengejutkan, Benfica mampu bermain luar biasa, kini klub asal Portugal tersebut berhasil mengumpulkan poin 14 dari enam pertandingan. Benfica hanya menelan dua kali hasil imbang, itu pun saat menghadapi PSG di pertemuan pertama dan di pertemuan kedua dan kini Benfica berada di puncak klasemen.

4. PSG

Pemain PSG merayakan gol ke gawang Maccabi Haifa

Photo :
  • twitter.com/PSG_inside

Segudang pemain berkualitas menyelimuti PSG, klub asal Prancis tersebut dalam babak penyisihan grup tidak pernah meraih kekalahan dalam enam pertandingan. PSG hanya dua kali menelan hasil imbang saat menghadapi Benfica di pertemuan pertama dan kedua.

PSG merupakan kandidat peraih Liga Champions musim ini. Dilihat dari kualitas pemain, PSG dihuni beberapa pemain luar biasa seperti Lionel Messi, Neymar dan Kylian Mbappe.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya