Pimpin AC Milan ke Babak 16 Besar Liga Champions, Giroud Mulai Tebar Ancaman
- /twitter.com/acmilan
VIVA Bola – Striker AC Milan, Olivier Giroud senang dengan dua golnya dalam kemenangan 4-0 atas RB Salzburg di pertandingan terakhir fase grup Liga Champions di San Siro, Rabu 2 November 2022 (Kamis dini hari WIB).
Dengan kemenangan ini, AC Milan berhak meraih satu tiket ke babak 16 besar Liga Champions. Sementara AC Milan lolos ke fase knockout dengan status runnerup Grup E. AC Milan membukukan 10 poin dari enam laga yang dilakoni.
“Kami tetap rendah hati, kami akan menikmati kemenangan ini sekarang dan kemudian melihat apa hasil undian nanti (di babak 16 besar)," kata Giroud seperti dilansir Tribal Football, Kamis 3 November 2022.
"Ini kemenangan fantastis di depan fans kami sendiri. Saya memang sangat ingin mencetak gol. Saya sudah tidak melakukannya untuk beberapa waktu, sehingga gol di laga ini sesuatu yang bagus untuk kepercayaan diri saya," lanjutnya.
Namun Giroud tidak menampik, kemenangan telak AC Milan di laga ini juga tidak terlepas dari performa tim yang solid. Dan Giroud menegaskan, dirinya akan bisa berkembang dan lebih baik lagi dari saat ini.
“Saya bangga dengan kinerja tim kami. Saya masih merasa muda dan masih ingin berkembang lagi," jelas bomber veteran asal Prancis tersebut.
Di pertandingan tersebut, Giroud mencetak dua gol di menit ke-14 dan menit ke-57. Sementara dua gol lainnya dibukukan Rade Krunic di menit ke-46 dan Junior Mesias di menit ke-90. Giroud menyumbang assist buat gol Messias.
Dengan kemenangan ini, AC Milan pun melaju ke babak 16 besar dengan status runnerup Grup E. AC Milan membukukan 10 poin dari enam laga yang dilakoni. Sementara status juara Grup E dikuasai raksasa Inggris, Chelsea dengan 13 poin.