5 Pemain Manchester City Tampil Gemilang saat Hempaskan Sevilla

Pemain Manchester City merayakan gol ke gawang Sevilla.
Sumber :
  • Twitter: Manchester City

VIVA Bola - Manchester City sukes meraih kemenangan menyakinkan atas tamunya Sevilla dengan skor 3-1 dalam lanjutan Liga Champions matchday terakhir di Stadion Etihad pada Kamis dini hari tadi.

Tiga gol Manchester City masing-masing ditorehkan Rico Lewis (52'), Julian Alvarez (73') dan Riyad Mahrez (83'). Sementara satu gol Sevilla ditorehkan Rafa Mir.  Kemenangan ini membuat skuad asuhan Pep Guardiola berada di puncak klasemen Grup G dengan 14 poin.

Laga Manchester City vs Sevilla berjalan sengit. Terlihat The Citizen sempat tertinggal gol terlebih dahulu di babak pertama, sebelum akhirnya membalikkan keadaan di paruh kedua dengan mencetak tiga gol.

Berikut beberapa pemain Manchester City tampil gemilang saat hempaskan Sevilla:

Yuu Scroll ke Bawah!!

1. Rico Lewis

Rico Lewis Pemain Muda Manchester City.

Photo :
  • Twitter: Manchester City

Rico Lewis merupakan pemain asli akademi Manchester City dan langsung menjalani debutnya di Liga Champions ketika usianya masih 17 tahun. Dalam laga tersebut ia berhasil mencetak satu gol dan terpilih sebagai pemain terbaik. Bermain sebagai bek sayap kanan, ia tampil sangat gemilang dan sesekali membatu Manchester City membangun serangan.

Mantan Petinggi Real Madrid Kritik Ancelotti Usai Dipecundangi Milan, Pelatih Italia Itu Sudah...

2. Julian Alvarez

Julian Alvarez

Photo :
  • Twitter: Manchester City

Sadis, Sindiran Guardiola ke MU Usai Dipecundangi Sporting Lisbon

Sukses menggantikan peran Erling Haaland, Julian Alvarez tampil sangat memukau. Pemain asal Argentina tersebut menyumbangkan satu gol serta dua assist, ia juga hampir mencetak gol kedua, namun beberapa tendangannya mampu digagalkan kiper Sevilla.

3. Riyad Mahrez

Ada Apa dengan Manchester City? Terasa dalam Masa-masa Kelam

Riyad Mahrez mengeksekusi penalti

Photo :
  • Twitter: Manchester City

Riyad Mahrez tampil gemilang di posisi sayap kanan, ia terlihat beberapa kali memberikan umpan silang ke jantung pertahan Sevilla, namun gagal dimanfaatkan barisan penyerang Manchester City. Pemain asal Aljazair itu berhasil menyumbangkan satu gol.

Selain itu, ia juga terlihat beberapa kali melepaskan tembakan plesingnya di luar kotak penalti. Namun sayang belum mampu mencatatkan namanya untuk yang kedua.

4. Ruben Dias

Pemain Anyar Manchester City, Ruben Dias.

Photo :
  • Twitter/Manchester City

Ruben Dias tampil cukup gemilang sebagai pemain belakang, ia beberapa kali mencoba menutup segala tembakan yang dilakukan para pemain Sevilla, Ia juga beberapa kali melakukan tekel bersih dan terhindar dari segala pelanggaran. Ruben Dias juga selalu membantu menyerang, ketika Manchester City mendapatkan sepak pojok, namun sundulannya masih melepas tipis.

5. Phil Foden

Phil Foden

Photo :
  • Instagram @philfoden

Meskipun dalam laga tersebut Phil Foden tidak mencetak gol maupun assist. Namun ia tampil cukup gemilang, ia juga beberapa kali mencoba melewati barisan pertahanan Sevilla sebelum melepaskan tendangan keras di luar kotak penalti. Ia terlihat selalu memberikan umpan terobosan ke daerah pertahan Sevilla.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya