Prediksi Pertandingan Liga Europa: HJK Helsinki vs AS Roma
- Alfredo Falcone/LaPresse via AP
VIVA Bola - Prediksi pertandingan HJK Helsinki vs AS Roma dalam lanjutan Liga Europa Grup C pekan kelima di Stadion Bolt Arena, Jumat 28 Agustus 2022, pukul 02.00 WIB.
Pada pertandingan sebelumnya, HJK Helsinki meraih hasil kekalahan tipis atas tamunya KuPS dengan skor tipis 1-0. Dalam laga tersebut, HJK Helsinki mencoba membuka serangan sejak menit awal. Namun menit ke 31 malah kecolongan melalui aksi Jaakko Oksanen.
Tidak ingin malu di hadapan para pendukungnya, HJK Helsinki melakukan beberapa pergantian pemain di babak kedua. Akan tetapi hingga laga berakhir, HJK Helsinki tak mampu terhindar dari kekalahan.
Sementara di pertandingan Sebelumnya, AS Roma menelan kekalahan atas tamunya Napoli dengan skor tipis 0-1. Ketika peluit tanda babak pertama dibunyikan, AS Roma langsung membuka serangan, terlihat beberapa peluang tercipta. Namun belum mampu membawa AS Roma unggul.
Manajer AS Roma, Jose Mourinho mencoba melakukan beberapa pergantian pemain untuk meraih kemenangan di hadapan para pendukung, meskipun laga tersebut sempat terjadi keributan terlebih dahulu.
Terlalu asik menyerang, AS Roma malah kecolongan gol di menit ke 80 melalui aksi James Osimhen. Hingga laga berakhir skor 0-1 pun bertahan. Hasil ini membuat AS Roma berada di peringkat kelima dengan 22 poin dari 11 pertandingan.
Laga HJK Helsinki vs AS Roma diprediksi akan dimenangkan Serigala Roma, pasalnya dari segi kualitas pemain, AS Roma jauh lebih diunggulkan. Pada pertemuan perdana kedua tim tersebut, skuad asuhan Jose Mourinho meraih kemenangan 3-0.
Prediksi Susunan Pemain
HJK Helsinki: Conor Hazard; Aapo Halme, Paulus Arajuuri, Miro Tenho; Matti Peltola, Murilo, Nassim Boujellab, Santeri Vaananen; Casper Terho, Anthony Olusanya, Malik Abubakari.
AS Roma: Rui Patrício, Leonardo Spinazzola, Roger Ibanez, Chris Smalling, Gianluca Mancini, Rick Karsdorp, Bryan Cristante, Lorenzo Pellegrini, Mady Camara, Nicolò Zaniolo, Tammy Abraham.
Prediksi Skor Akhir
HJK Helsinki vs AS Roma 0-3
Head To Head
16-09-22 Roma vs HJK Helsinki 3-0
5 Pertandingan Terakhir HJK Helsinki
02-10-22 HJK Helsinki vs Inter Turku 3-0
06-10-22 HJK Helsinki vs Ludogorets 1-1
09-10-22 Haka vs HJK Helsinki 0-1
14-10-22 Ludogorets vs HJK Helsinki 2-0
16-10-22 HJK Helsinki vs KuPS 0-1
5 Pertandingan Terakhir AS Roma
07-10-22 AS Roma vs Real Betis 1-2
10-10-22 AS Roma vs Lecce 2-1
13-10-22 Real Betis vs AS Roma 1-1
17-10-22 Sampdoria vs AS Roma 0-1
24-10-22 AS Roma vs Napoli 0-1.