Lionel Messi Tampil Gemilang di Saat Cristiano Ronaldo Jadi Pesakitan

Megabintang PSG, Lionel Messi.
Sumber :
  • instagram.com/leomessi

VIVA Bola –  Dua megabintang top dunia, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi menjadi sorotan dalam beberapa hari terakhir. Namun, untuk dua hal yang bertolak belakang.

Cristiano Ronaldo Ukir Rekor Lagi!

Di saat Ronaldo menjadi pesakitan bersama Manchester United, Messi menjadi bintang kemenangan Paris Saint-Germain (PSG).

Ronaldo memilih untuk meninggalkan bangku cadangan ketika MU menjamu Tottenham Hotspur di Old Trafford Stadium, Rabu 19 Oktober 2022. Dia menolak dimainkan sebagai pengganti.

Terpopuler: Terawangan Denny Darko Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia, Shin Tae-yong Panggil Ronaldo

Akibat sikap buruk tersebut, Ronaldo mendapatkan sanksi dari tim. Dia dipastikan tidak akan ikut dalam skuad MU untuk menghadapi Chelsea.

Cristiano Ronaldo meninggalkan lapangan sebelum laga selesai

Photo :
  • dailymail
Perseteruan ten Hag dengan Pemain Manchester United Terungkap, Totalnya Ada 7

Manajer MU, Erik ten Hag ditanya lagi soal Ronaldo jelang melawan Chelsea. Dia menegaskan, apa yang sudah diumumkan klub adalah keputusan final.

Messi Bikin Rekor

Lionel Messi tampil gemilang saat membela Paris Saint-Germain melawat ke Stade Francois Coty, markas AC Ajaccio dalam pekan ke-12 Ligue 1, Sabtu dini hari WIB 22 Oktober 2022. Dalam kemenangan 3-0 PSG tersebut, dia menyumbangkan satu gol dan dua assist.

Assist pertama Messi diberikan kepada Kyllian Mbappe yang mencetak gol pada menit 24. Lalu pemain asal Argentina itu membobol gawang Ajaccio pada menit 78.

Cuma berselang empat menit, Lionel Messi kembali menyumbangkan assist. Lagi-lagi kepada Mbappe yang berhasil membuat tuan rumah gigit jari.

Dengan torehan tersebut, kini Messi telah menyumbangkan enam gol dan sembilan assist untuk PSG dalam 11 pertandingan Ligue 1. Dia tercatat sebagai pemain paling banyak menyumbangkan assist di kompetisi kasta tertinggi Prancis.

Di bawah Messi ada rekan setimnya di PSG, Neymar. Penyerang asal Brasil tersebut sejauh ini sudah menyumbangkan tujuh assist. Menurut Squawka, torehannya itu juga membawanya menjadi raja assist di lima kompetisi bergengsi Eropa.

Lionel Messi dan Kylian Mbappe

Photo :
  • twitter.com/PSG_inside

Messi bersanding dengan Kevin De Bruyne dari Manchester City. Pemain asal Belgia itu sejauh ini juga sudah menyumbangkan sembilan assist di Premier League.

De Bruyne telah memainkan 10 pertandingan Premier League 2022/2023. Selain menyumbangkan sembilan assist, dia juga mencetak satu gol.
 

Ruben Amorim

Ruben Amorim Enggan Terbebani Sejarah Besar Manchester United

Ruben Amorim memiliki tugas berat. Dia harus bisa mengembalikan Manchester United ke jalur kejayaan. Sebagai manajer anyar, harapan publik kepadanya begitu besar.

img_title
VIVA.co.id
16 November 2024