Geger Isu Cabut dari PSG, Mbappe Malah Pilih 'Bobok Manis'
- Twitter/@PSG_Inside
VIVA Bola – Kembali ramai isu Kylian Mbappe mau tinggalkan PSG. Namun kini si pemain yang buka suara langsung.
Secara tegas Mbappe menyatakan kalau semua kabar tersebut omong kosong. Dia pun mengaku kaget mendengar segala isu soal kepindahannya dari PSG yang beredar.
"Saya sangat senang. Saya tidak pernah meminta hengkang di Januari," kata Mbappe dikutip RMC.
"Saya juga kaget seperti orang-orang. Ada sejumlah pihak berpikir kalau saya terlibat dalam isu ini, tapi tidak begitu. Saya malah sedang tidur siang," ungkapnya lagi.
Sebelumnya Mbappe disebut mau hengkang karena kecewa dengan PSG. Dia merasa dikhianati oleh klub tersebut dan mau cabut sesegera mungkin.
Beberapa klub dihubungkan. Real Madrid serta Liverpool menjadi terdepan.
Madrid sejak musim lalu membidik Mbappe. Malah di musim panas nyaris terjadi transfernya, kalau saja PSG tidak sigap mengikat kontrak baru bagi sang winger.
Sedangkan Liverpool menjadi tim yang cukup menarik bagi Mbappe. Dia mau bermain di bawah asuhan Juergen Klopp.
Muncul kabar kalau PSG pun memiliki ide melakukan barter untuk mencari win-win solution. Yang mau ditukar dengan Mbappe ialah jagoan The Reds, Mohamed Salah.