Hasil Lengkap: Timnas Indonesia Gemilang, Spanyol Bungkam Portugal

Timnas Indonesia usai melawan Curacao
Sumber :
  • twitter.com/PSSI

VIVA Bola –  Sejumlah pertandingan di periode FIFA Matchday kembali digelar, Selasa 27 September 2022 hingga Rabu dini hari WIB. Ada duel dari uji coba internasional hingga UEFA Nations League 2022/23.

Terpopuler: 31 Peserta Piala Dunia Antarklub 2025, Biaya Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia

Yang paling mencuri perhatian tentu saja Timnas Indonesia. Armada Shin Tae-yong kembali menekuk Curacao 2-1 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor.

Ini membuat Indonesia merebut dua kemenangan melawan negara yang peringkat FIFA-nya lebih baik. Sebelumnya, Skuad Garuda menang 3-2 atas lawan yang sama di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, 24 September 2022.

Gempar, Mantan Pemain Timnas Indonesia Ditangkap Polisi Akibat Edarkan Obat Terlarang, Hukumannya...

Negara ASEAN lainnya, Vietnam juga memetik hasil positif. Vietnam menggasak India 3-0 di Thong Nhat Stadium.

Hasil ini membuat Vietnam menjuarai turnamen segitiga, Hung Thinh International Football Tournament 2022. Vietnam finis di puncak klasemen dengan 6 poin, di atas India dan Singapura yang hanya mengumpulkan satu angka.

Hasil Survei: 71,5 Persen Warga Dukung Naturalisasi Timnas Indonesia

Timnas Brasil berpesta gol saat bertemu Tunisia. Selecao menang telak 5-1 di Parc des Princes, Paris, Prancis.

Portugal vs Spanyol UEFA Nations League

Photo :
  • AP Photo/Luis Vieira

Beralih ke UEFA Nations League, Timnas Spanyol memenangkan duel Derby Iberia. La Furia Roja menang tipis 1-0 atas Timnas Portugal di Estadio Municipal de Braga, sekaligus memastikan tiket ke semifinal.

Berikut hasil lengkap pertandingan sepakbola semalam hingga dini hari tadi:

UEFA Nations League
Portugal 0-1 Spanyol
Swiss 2-1 Republik Ceko
Republik Irlandia 3-2 Armenia
Ukraina 0-0 Skotlandia
Albania 1-1 Islandia
Norwegia 0-2 Serbia
Swedia 1-1 Slovenia
Yunani 3-1 Irlandia Utara
Kosovo 5-1 Siprus

Uji coba internasional
Uzbekistan 1-2 Kosta Rika
Korea Selatan 1-0 Kamerun
Jepang 0-0 Ekuador
Indonesia 2-1 Curacao
Senegal 1-1 Iran
Uni Emirat Arab 0-4 Venezuela
Bahrain 0-2 Panama
Kanada 0-2 Uruguay
Afrika Selatan 1-0 Botswana
Qatar 2-2 Chile
Libya 2-1 Tanzania
Arab Saudi 0-0 Amerika Serikat
Nikaragua 0-1 Ghana
Meskir 3-0 Liberia
Pantai Gading 3-1 Guinea
Brasil 5-1 Tunisia
Paraguay 0-0 Maroko
Aljazair 2-1 Nigeria
Vietnam 3-0 India
Malta 2-1 Israel
Brunei Darussalam 1-0 Laos
Nepal 3-1 Bangladesh
Guinea Khatulistiwa 2-2 Togo
RD Kongo 3-0 Sierra Leone
Burkina Faso 2-1 Komoro


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya