Jadwal Siaran Langsung UEFA Nations League: Ada Inggris Vs Jerman

Pemain Timnas Jerman rayakan gol Kai Havertz
Sumber :
  • AP Photo/Michael Probst

VIVA Bola – Laga pamungkas dari UEFA Nations League bakal tersaji. Ada Timnas Inggris vs Jerman dan Timnas Hungaria vs Timnas Italia, Selasa 27 September 2022 dini hari WIB.

Pertandingan Inggris vs Jerman akan tersaji di Wembley Stadium. Dijadwalkan kick-off sekira pukul 01.45 WIB.

Inggris memang sudah dipastikan terdegradasi ke UEFA Nations League B. Sedangkan Jerman, hanya bisa finis maksimal di peringkat dua.

Timnas Inggris

Photo :
  • Twitter/@England

Pada laga sebelumnya, Inggris dan Jerman sama-sama menelan kekalahan dengan skor 0-1. Inggris dikalahkan Italia di San Siro, sedangkan Jerman dipecundangi tamu Hungaria. 

Jerman sudah tak punya peluang bersaing dengan Hungaria dan Italia dalam perebutan status juara grup untuk lolos ke putaran final. Sementara itu, Inggris, yang sejauh ini masih tanpa kemenangan, sudah tak bisa keluar dari posisi terbawah.

Untuk laga Hungaria vs Italia, akan tersaji di Puskas Arena Park. Laga juga akan dimulai pada pukul 01.45 WIB.

Bek Baru MU Buka Suara Usai Dihantam Kritik Saat Bela Timnas Belanda

Hungaria berada di puncak grup. Mereka berada dalam performa luar biasa tahun ini.

Grup 3 saat ini dipimpin Hungaria dengan 10 poin, diikuti Italia (8), Jerman (6), dan Inggris (2).

Maignan Ngamuk Usai Prancis Kena Comeback Italia, Mbappe dan Griezmann Ciut

Berikut jadwal siaran langsung UEFA Nations League, Selasa 27 September 2022:

01.45 WIB: Inggris vs Jerman (Live score laman resmi UEFA) 

Hasil Lengkap UEFA Nations League: Timnas Jerman Menang 5-0, Belanda dan Inggris Gemilang

01.45 WIB: Gibraltar vs Georgia (Live score laman resmi UEFA) 

01.45 WIB: Makedonia Utara vs Bulgaria (Live score laman resmi UEFA) 

01.45 WIB: Montenegro vs Finlandia (Live score laman resmi UEFA) 

01.45 WIB: Hungaria vs Italia (Live score laman resmi UEFA) 

01.45 WIB: Rumania vs Bosnia Herzegovina (Live score laman resmi UEFA) 

01.45 WIB: San Marino vs Estonia (Live score laman resmi UEFA)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya