Jose Mourinho Mau AS Roma Unjuk Gigi di Liga Europa
- AP Photo/Andrew Medichini
VIVA Bola – AS Roma memulai Grup C Liga Europa 2022/2023 dengan bertandang ke Huvepharma Arena, markas Ludogorets pada Jumat dini hari WIB 9 September 2022. Pelatih Jose Mourinho ingin memenangkan pertandingan ini.
Mourinho begitu percaya diri jika anak asuhnya bisa tampil sebaik mungkin di Liga Europa. Mereka sudah membuktikan diri lolos ke ajang ini melalui dua jalur.
Yang pertama mereka adalah juara Liga Konferensi Eropa musim lalu. Di Serie A mereka finis pada urutan keenam, dan itu merupakan jatah ke Liga Europa.
Mourinho mengatakan, fokus Roma saat ini adalah menjalani pertandingan yang ada di Grup C. Selain bersaing dengan Ludogorets, masih ada Real Betis dan HJK Helsinki yang jadi pesaing mereka.
"Inilah mengapa kami benar-benar layak berada di sini, karena kami lolos melalui dua jalur ke kompetisi ini. Kami ingin melaju tanpa menetapkan tujuan sampai final, semifinal, atau apapun," kata Mourinho, dikutip dari Football Italia.
"Tujuan kami adalah lolos dari grup, kami di sini untuk menghormati Ludogorets, tetapi kami juga di sini untuk menang," imbuh juru taktik berjuluk The Special One tersebut.
Roma Antisipasi Kejutan Ludogorets
Bermain di markas Ludogorets menurut Mourinho tidaklah akan berjalan mudah bagi anak asuhnya. Sebab, tim tuan rumah juga memiliki kualitas permainan yang baik.
Mereka sudah berpengalaman tampil di kompetisi Eropa. Bukan cuma Liga Europa, tapi juga Liga Champions. Secara kualitas tim, mereka bagus dan punya sejumlah pemain asing.
"Sulit untuk memprediksi bagaimana mereka akan bermain, kami harus siap untuk apapun. Kami tahu mereka adalah tim yang bagus, mereka memiliki pengalaman di sepakbola Eropa, banyak pemain asing," ujar Mourinho.
Meski begitu, Roma tidak boleh langsung gentar. Mourinho menekankan pentingnya mengambil kemenangan dalam laga perdana di Liga Europa. Karena itu akan memudahkan langkah mereka ke depannya.
"Kami ingin memulai dengan baik. Kami tahu ini adalah fase grup, bukan gugur. Jadi ada ruang untuk kesalahan, tetapi pengalaman saya memberi tahu, jika Anda memulai di fase grup dengan baik, Anda memiliki kondisi yang lebih baik untuk mengendalikannya dan menyelesaikan dengan baik."