Hadapi Sevilla, Manchester City Tidak Diperkuat Dua Bek Andalan

Manajer Manchester City, Pep Guardiola
Sumber :
  • AP Photo/Dave Thompson

VIVA Bola - Manajer Manchester City, Pep Guardiola telah mengkonfirmasi bahwa skuadnya tidak akan diperkuat oleh Kyle Walker dan John Stones saat menghadapi Sevilla di Liga Champions, Selasa 6 September 2022.

Parah! Ojol Dikasih Bintang Satu oleh Fans MU Perkara di Helm Ada Stiker ManCity

Kyle Walker mengalami cedera saat Manchester City ditahan imbang 1-1 oleh Aston Villa. Pemain asal Inggris tersebut harus ditarik keluar ketika pertandingan baru berjalan 10 menit.

Sementara Kyle Walker tidak terlihat dalam sesi latihan pada Senin pagi. Sementa John Stones terlihat berada ditempat latihan. Namun ia tidak masuk dalam daftar nama yang akan dibawa ke Spanyol untuk menghadapi Sevilla.

Respons Cristiano Ronaldo soal Gabung Manchester City Bikin Heboh

Bek Manchester City, Kyle Walker

Photo :
  • twitter/Kyle Walker

Seperti dilansir dari Spots Mole, Pep Guardiola mengungkapkan bahwa kedua pemain belakangnya mengalami cedera otot. Sehingga manajer asal Spanyol tersebut memutuskan untuk tidak memasukan dalam pertandingan Liga Champions nanti.

Boxing Day Digelar! Catat Jadwal Lengkap Premier League Malam Ini

Sementara Pep Guardiola telah memiliki pengganti dari John Stones yaitu Manuel Akanji yang baru didatangkan dari Borussia Dortmund pada detik-detik terakhir bursa transfer akan ditutup.

"Kyle Walker dan John Stones mengalami cedera, beruntung kami memiliki Manuel Akanji, jika tidak kami bakal ada dalam masalah besar, klub telah melakukan langkah yang tepat untuk mendatangkan pemain dalam posisi pemain belakang." kata Pep Guardiola ketika ditanya mengenai Manuel Akanji.

Pemain Manchester City, John Stones.

Photo :
  • instagram

Manajer asal Spanyol tersebut memaparkan lebih lanjut, apakah kedua pemain tersebut mengalami cedera yang parah dan tidak bisa memperkuat Manchester City untuk dalam pertandingan selanjutnya, kami tidak tahu. Kami sudah menyerahkan kepada tim dokter.

Kehilangan Kyle Walker dan John Stones, kemungkinan besar Pep Guardiola akan memakaikan Joao Cancelo sebagai bek kanan dalam beberapa pertandingan Manchester City kedepannya. Sementara posisi bek kiri akan diisi oleh Sergio Gomez dan bek tangannya akan diisi oleh Manuel Akanji atau Nathan Ake.

Sementara itu, pemain belakang lainya seperti Manchester City lainya yaitu Anymeric Laporte masih menjalani pemulihan setelah operasi lutut. Selain itu juga ia belum bermain satu kalipun pada musim ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya