Main di PSG, Neymar Kehilangan Daya Magis

Megabintang PSG, Neymar berduel dengan kapten Rennes
Sumber :
  • PSG

VIVA Bola – Neymar dinilai kehilangan daya magisnya saat berada di lapangan hijau ketika bermain untuk Paris Saint-Germain. Mantan rekan setimnya, Thomas Meunier yang mengatakan hal tersebut.

Meunier menganggap bermain di PSG memberi dampak negatif bagi Neymar. Dia tidak lagi secemerlang ketika masih bersama Barcelona.

Meunier mengaku sangat mengidolai sosok Neymar saat berseragam Barcelona. Namun, ketika pindah ke PSG pada 2017, kemampuannya menurun.

"Saya harus mengakui bahwa saya adalah penggemar berat Neymar ketika dia bermain untuk Barcelona. Jika saya berusia 10 tahun, saya akan memasang posternya di kamar," kata Meunier, dikutip dari Kicker.

Bek yang kini berseragam Borussia Dortmund juga mengungkap alasan dia meninggalkan PSG pada 2020 lalu. Ketika itu manajemen tidak ingin memperpanjang kontraknya.

Padahal menurut bek asal Belgia tersebut, perannya dalam tim sudah cukup baik. Tapi manajemen tidak memberi penghargaan yang pantas.

Bek PSG, Thomas Meunier

Photo :
  • Getty Images

"Di Paris, Direktur Olahraga saat itu, Leonardo menarik saya kembali. Dia tidak ingin memperpanjang kontrak saya," tutur Meunier.

Daftar 5 Pemain Baru Manchester United Musim Ini

"Semuanya terjadi tanpa saya. Sampai di final Liga Champions, di mana saya pantas untuk berada di sana," imbuhnya.

Tidak mudah baginya untuk meninggalkan PSG. Karena keluarganya sudah sangat nyaman berada di Paris. Tapi tuntutan profesi membuatnya harus bisa beradaptasi.

Bayaran Fantastis yang Didapat Neymar Sejak Pindah ke Arab Saudi

"Sulit untuk meninggalkan Paris. Namun, seiring waktu kami berhasil beradaptasi sebagai sebuah keluarga di Dortmund," ujarnya.

Penggemar PSG Bentangkan Spanduk Free Palestine Berukuran Raksasa di Prancis

Penggemar PSG Bentangkan Spanduk Free Palestine Berukuran Raksasa, Mendagri Prancis Ngamuk!

Penggemar Sepak Bola Paris Saint-Germain (PSG) membentangkan spanduk berukuran raksasa bertuliskan "Free Palestine" di stadion Parc des Princes, Prancis, Mendagri ngamuk

img_title
VIVA.co.id
8 November 2024