De Jong Akui Lebih Cocok dengan Gaya Main Belanda Daripada Barcelona
- twitter.com/OnsOranje
VIVA – Frenkie de Jong berbicara tentang perbedaan antara gaya main untuk Barcelona dan Timnas Belanda usai membawa negaranya menang 4-1 atas Belgia dalam pertandingan UEFA Nations League, Sabtu 4 Juni 2022, dini hari WIB.
Gelandang yang dirumorkan akan pindah ke Manchester United pada musim panas ini, memainkan peran kunci dalam kemenangan De Oranje dan membuat assist untuk gol pembuka.
Komentar De Jong pun usai pertandingan cukup menohok mengingat kurang konsistennya pernampilan dirinya bersama Barcelona dan spekulasi tentang masa depannya.
"Saya bermain jauh berbeda di sini (Timnas Belanda) daripada di Barca. Saya pikir ini lebih cocok untuk saya. Saya suka menjadi pemain pertama yang menerima bola dari para pemain bertahan," ujar De Jong, seperti dikutip Barca Blaugranes, Sabtu 4 Juni 2022.
Sementara itu, pelatih Timnas Belanda, Louis van Gaal, juga turut mengomentari penampilan De Jong. Bersama Steven Bergwijn, kata Van Gaal, De Jong tampil luar biasa.
"Ini merupakan kemenangan kolektif. Ada orang yang bisa unggul dalam kolektif, yang tentu saja bagus. Namun, dalam pertandingan ini, Frenkie de Jong dan Steven Bergwijn kembali hadir. Sungguh luar biasa bagaimana keduanya bermain," ucap Van Gaal.
"Jika semua orang melakukan apa yang seharusnya mereka lakukan, maka di setiap posisi di lapangan kami memiliki satu pemain tambahan. Saya menyesuaikan lini tengah saya dan lini tengah saya memenangkan pertandingan hari ini," tuturnya.