Sambutan Spesial Albania untuk Jose Mourinho Jelang Final

Banner raksasa Jose Mourinho jelang final Liga Konferensi Eropa
Sumber :
  • AP Photo/Thanassis Stavrakis

VIVA – Albania bersiap menyambut juara edisi perdana Liga Konferensi Eropa. AS Roma dan Feyenoord bentrok dalam laga final kompetisi kasta ketiga Eropa tersebut di Air Albania Stadium, Kamis dini hari WIB, 26 Mei 2022.

Andai Waktu Bisa Diputar, Mancini Tak Akan Tinggalkan Timnas Italia Demi Arab Saudi

Pelatih Roma, Jose Mourinho mendapatkan sambutan hangat di Albania. Sebuah banner raksasa menyambut kedatangan The Special One.

Dilansir Football Italia, banner tersebut dipajang di Tirana University, Albania. Mourinho digambarkan sedang mengendarai vespa, sembari mengenakan syal Roma.

Adu Sindiran Pep Guardiola Vs Jose Mourinho

"Selamat datang di Roma Kecil, Mister Mourinho," tulis banner tersebut.

Gol Kevin Diks Jadi Penentu, FC Copenhagen Raih Kemenangan Perdana di Liga Konferensi Eropa

Banner raksasa tersebut mencuri perhatian setiap pejalan kaki. Banyak yang berfoto di dekat banner tersebut.

Mourinho di ambang sejarah di final Liga Konferensi Eropa. Pelatih asal Portugal ini berpeluang mengikuti jejak Giovanni Trapattoni dan Udo Lattek yang merebut tiga gelar antarklub Eropa.

Dua pelatih tersebut merebut Liga Champions, Liga Europa dan Piala Winners. Seiring dihapusnya Piala Winners, mulai musim ini gelar tersebut bisa digantikan dengan Liga Konferensi Eropa.

Sebelumnya, Mourinho sudah merasakan gelar Liga Champions dan Liga Europa. Liga Champions diraihnya besama FC Porto dan Inter Milan. Sedangkan Manchester United dibawa Mourinho menjuarai Liga Europa.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya