Lionel Messi Belum Pulih 100 Persen dari COVID-19
- Mirror
VIVA – Pelatih Timnas Argentina, Lionel Scaloni, mengatakan bahwa Lionel Messi masih menderita akibat efek dari COVID-19. Hal itu karena Messi sempat terpapar varian COVID-19 yang paling kasar selama liburan musim dingin kemarin.
Tahun 2022, Messi baru tampil sekali setelah terinfeksi virus Corona pada akhir bulan lalu. Dia kembali bermain saat Paris Saint-Germain meraih kemenangan 4-0 atas Reims, pada akhir pekan lalu.
Namun, Messi tidak dipanggil untuk pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 saat Argentina akan menghadapi Chile dan Kolombia, karena dia masih belum 100 persen pulih dari COVID-19, menurut Scaloni.
Scaloni, yang saat ini sedang terpapar COVID-19, menjelaskan bahwa Timnas Argentina akan menurunkan Paulo Dybala untuk menggantikan peran Messi.
"Saya berbicara dengan (Messi) setelah dia dinyatakan positif COVID-19. Itu sangat mempengaruhinya, karena dia terpapar varian yang paling ganas," ujar Scalono dalam konferensi secara virtual, seperti dikutip Daily Mail, Kamis 27 Januari 2022.
"Penting baginya untuk pulih, dan merasa bugar karena akan ada momen-momen penting di hadapannya. Saya merasa bahwa tidak ideal baginya untuk bergabung dengan kami (dalam tugas internasional akhir pekan ini) dalam kondisi tidak 100 persen. Dia terpengaruh dalam cukup waktu yang lama," ujarnya.
Timnas Argentina Akan Dipimpin Walter Samuel dan Roberto Ayala
Scaloni menambahkan bahwa asistennya, Walter Samuel dan Roberto Ayala akan bertanggung jawab dalam pertandingan melawan Chile. Sejauh ini, Argentina sudah mengamankan satu tempat di Piala Dunia 2022, sedangkan Chile masih berjuang untuk mendapatkan tiket.
"Saya baik-baik saja, dan sudah pulih. Tapi, tes PCR saya menunjukkan hasil positif," ucap Scaloni.
Brasil dan Argentina adalah dua negara yang sudah memastikan lolos ke Piala Dunia 2022, mewakili zona CONMEBOL. Sedangkan, dua tempat lagi masih diperebutkan.
Sementara itu, tim peringkat kelima akan menghadapi wakil Asia. Dari klasemen sementara, hanya Venezuela yang dipastikan gagal duduk di posisi lima besar.