Jadwal Siaran Langsung Sepakbola: Final AFF dan Big Match Liga Inggris

Duel Timnas Indonesia vs Thailand.
Sumber :
  • https://www.instagram.com/pssi/

VIVA – Laga-laga seru akan kembali menyapa akhir pekan Anda para pecinta sepakbola Tanah Air. Beberapa yang akan tersaji antara lain laga terakhir Piala AFF, juga tersaji big match Premier League, Sabtu 1 Januari 2022.

Laga leg kedua final Piala AFF kembali mempertemukan Timnas Indonesia vs Thailand. Partai ini akan berlangsung di National Stadium, malam ini 19.30 WIB dan tayang di tv swasta.

Pada leg pertama, Indonesia diketahui takluk 0-4 dari Thailand. Hal yang membuat duel malam ini sangat berat bagi pasukan Shin Tae-yong.

Bahkan, kalah telak itu membuat ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan tak bisa tidur dan sakit. Kekalahan itu, sama sekali tak pernah terpikirkan oleh Iriawan. 

Ia mengaku, tak bisa tidur dibuatnya. Momen ini hampir sama dengan apa yang ia alami ketika Indonesia kalah di final dari Vietnam pada final SEA Games 2019 lalu.

Beralih ke Premier League, big match akan tersaji. Arsenal menjamu Manchester City di Emirates Stadium, tentu ini menjadi tantangan bagi The Gunners untuk menambah catatan positif.

Arsenal mengerikan di lima laga terakhir. Mereka tak terkalahkan, meski demikian ManCity juga sadis.

Skuad asuhan Pep Guardiola kokoh di puncak klasemen. Juga belum terkalahkan di lima laga terakhir.

Ragnar Oratmangoen Ngaku Lebih Nyaman di Belanda daripada Indonesia

Satu lagi, ada laga dari Premier League. Watford akan menantang Tottenham Hotspur, skuad asuhan Antonio Conte sedang berjuang di papan klasemen untuk terus naik dan menyalip Manchester United.

Berikut jadwal siaran langsung sepakbola, Sabtu 1 Januari 2022.

Persiapan Hari Pertama Timnas Indonesia Menuju Piala AFF 2024

Pukul 19.30 WIB - Thailand vs Indonesia (live RCTI)

Pukul 19.30 WIB - Arsenal vs Man City (live Mola TV)

Selamat Tinggal Malaysia, Ini Rangking FIFA Timnas Indonesia Terbaru

Pukul 22.00 WIB - Watford vs Tottenham (live Mola TV)
 

Ronaldo Kwateh

Ada Ronaldo, Ini 7 Pemain Abroad Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia tengah menggelar persiapan menuju Piala AFF 2024. Armada Shin Tae-yong tengah mengadakan pemusatan latihan (TC) di Bali.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024