Haaland Tumpul, Borussia Dortmund Dipermalukan Hertha Berlin

Laga antara Hertha Berlin vs Borussia Dortmund
Sumber :
  • Twitter: Borussia Dortmund

VIVA – Laga panas tersaji antara Hertha Berlin kontra Borussia Dortmund dalam lanjutan Bundesliga. Berlaga di Olympiastadion Berlin, tuan rumah mempermalukan Dortmund dengan skor 3-2, Minggu 19 Desember 2021 dini hari WIB.

Menyiapkan Wasit Indonesia untuk Piala Dunia 2030

Berlin sudah tampil ciamik sejak awal gim pertama. Tuan rumah bahkan sempat mencetak gol menit 15, namun dianulir wasit.

Dortmund membuka keungulan menit 31 lewat gol Julian Brandt. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Ancelotti: Real Madrid Bisa Bekuk Dortmund Jika ....

Babak kedua Berlin membuat kejutan. Gol penyeimbang tercipta menit 51 lewat Ishak Belfodil. Ia memanfaatkan umpa dari Valdimir Darida.

hanya berselang 6 menit, Berlin berbalik unggul. Marco Richter membobol gawang Dortmund menit 57.

Laga Timnas Indonesia vs China Dipimpin Wasit Timur Tengah, Coach Justin Wanti-wanti Bakal Dicurangi

Ganas, Marco Richter kembali mencetak gol. Kali ini menit 69 dan menambah derita Dortmund. Erling Braut Haaland tak mampu berbuat banyak di laga ini.

Meski tertinggal 3-1, Dortmund terus mengejar dan memperkecil ketertinggalan. Gol akhirnya tercipta menit 83, pemain Dortmund Steffen Tigges sukses menceploskan bola ke gawang Berlin.

Meski telah berupaya menambah gol, Dortmund dipaksa menyerah. Hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya laga, skor 3-2 bertahan untuk kemenangan Berlin.

Susunan Pemain:

Hertha Berlin: (GK) Alexander Schwolow, Peter Pekarik (Zeefuik 55'), Niklas Stark, Jordan Torunarigha, Maimilian Mittelstadt, Vladimir Darida (Tousart 72'), Santiago Ascacibar, Jurgen Ekkelenkamp (Selke 87'), Ishak Belfodil (Plattenhardt 87'), Marco Richter (Gechter 72'), Myziane Maolida. 

Borussia Dortmund: (GK) Marwin Hitz, Thomas Meunier (Wolf 72'), Nico Schulz, Marin Pongracic, Axel Witsel (Zagadou 72'), Emre Can, Julian Brandt (Tigges 81'), Mahmoud Dahoud, Marco Reus (Torgan Hazard 58'), Donyell Malen, Erling Braut Haaland. 

Pelatih Barcelona, Hansi Flick

Wasit saat Barcelona Dikalahkan Real Sociedad Membela Diri dari Protes Hansi Flick

Barcelona pulang dengan kekalahan dari Estadio Anoeta, markas Real Sociedad dalam pertandingan lanjutan LaLiga, Senin dini hari WIB 11 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
11 November 2024