Serge Gnabry Hattrick, Bayern Munich Permak Stuttgart

Pemain Bayern Munich, Serge Gnabry.
Sumber :
  • Twitter/@FCBayern

VIVA – Bayern Munich bertandang ke markas VfB Stuttgart dalam pertandingan pekan ke-16 Bundesliga 2021/22 di Mercedes-Benz Arena, pada Rabu 15 Desember 2021, dini hari WIB. Di laga tersebut, Bayern berhasil memermak Stuttgart.

Timnya Kena Bantai, Pelatih Bayern Munich Akui Barcelona Sebagai Raksasa Eropa

Usai kick off, Bayern langsung mengambil inisiatif penguasaan bola. Sedangkan, Stuttgart terpaksa bermain ultra defensif demi menahan gempuran dari tamunya tersebut.

Kendati mengusai jalannya permainan, Bayern sempat kesulitan membongkar rapatnya pertahanan Stuttgart. Bahkan, sejumlah peluang yang mereka dapatkan kerap kandas akibat kokohnya lini belakang tuan rumah.

Fantastis! Trofi Lionel Messi Lebih Banyak dari 6 Klub Top Eropa Ini

Bayern pun baru bisa membobol gawang Stuttgart saat babak pertama menyisakan lima menit laga. Adalah Serge Gnabry yang sukses mencetak gol perdana di laga ini dengan sontekannya usai memaksimalkan umpan Leroy Sane.

Hingga wasit meniup peluit panjang tanda turun minum, tak ada lagi gol yang tercipta. Bayern sanggup mengamankan keunggulan 1-0 atas Stuttgart.

Megah! Venue Bulutangkis di Peparnas 2024 Mirip Markas Bayern Munich

Babak Kedua

Usai rehat, Bayern tetap agresif dalam melancarkan serangan. Sementara itu, Stuttgart makin kebingungan dalam menerapkan permainan defensif akibat gempuran Bayern yang meningkat.

Menit 53, Bayern sukses menambah keunggulan mereka. Lagi-lagi, Gnabry yang berhasil membobol gawang Stuttgart dengan sepakan tenangnya usai menerima umpan Thomas Mueller.

Robert Lewandowski yang banyak membuang peluang di babak pertama, akhirnya berhasil mencetak gol juga pada menit ke-69. Lewandowski sukses membobol gawang Stuttgart dengan pergerakan briliannya usai bekerja sama dengan Gnabry.

Tiga menit berselang, Lewandowski berhasil mencetak brace. Bomber internasional Polandia itu sukses menjebol Stuttgart untuk kedua kalinya usai menerima umpan cantik dari Gnabry.

Pada menit 74, Gnabry berhasil mencetak hattrick di laga ini. Gol kelima Bayern lahir lewat kaki Gnabry selepas memanfaatkan umpan manis dari Lewandowski.

Di sisa waktu ada, Bayern semakin superior dalam menjaga penguasaan bola. Sementara itu, Stuggart justru agak loyo dalam usahanya memperkecil kedudukan. Hingga laga selesai, Bayern sukses mengunci kemenangan 5-0.

Atas hasil ini, Bayern masih bertengger di puncak klasemen sementara Bundesliga 2021/22 dengan perolehan 40 poin. Sedangkan, Stuttgart harus turun ke peringkan 15 dengan raihan 17 poin.

Susunan pemain

Stuttgart: Florian Mueller; Marc Oliver Kempf, Konstantinos Mavropanos, Waldemar Anton; Hiroki Ito, Orel Mangala (Wahidullah Fagh 75'), Wataru Endo, Atakan Karazor, Tanguy Coulibaly (Katompa Mvumpa 63'); Omar Marmoush (Alexis Tibidi 84'), Philipp Forster (Chris Fuehrich 63').

Bayern Munich: Manuel Neuer; Alphonso Davies (Omar Richards 78'), Niklas Sule, Lucas Hernandez, Benjamin Pavard; Jamal Musiala, Marc Roca (Tanguy Kouassi 75'); Kingsley Coman (Leroy Sane 27'), Serge Gnabry (Malik Tillman 75'), Thomas Mueller (Michael Cuisance 78'); Robert Lewandowski.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya