Xavi Desak Barcelona Segera Datangkan Ferran Torres

Ferran Torres
Sumber :
  • instagram

VIVA – Barcelona sudah gugur di Liga Champions. Catatan yang sangat buruk bagi Los Azulgranas.

Pep Guardiola Ogah Dianggap Sebagai Kunci Kesuksesan Manchester City

Tim asuhan Xavi Hernandez gagal melaju ke babak 16 besar setelah kalah di laga terakhir babak penyisihan grup melawan Bayern Munich. Mereka dilibas tiga tanpa balas dan harus finis ketiga di klasemen akhir Grup E.

Sebagai pelatih Xavi pun langsung menyuarakan pembenahan dalam tim, meski sebenarnya dia juga sudah melakukan hal tersebut sejak bergabung menjadi pengganti Ronald Koeman bulan lalu.

Denny Caknan Tampil di Barcelona, Kini Hiasi E-Billboard Taiwan

Satu hal yang sekarang terus didesak Xavi kepada manajemen Barcelona, yaitu memboyong penggawa anyar. Dan usai tim gagal di Liga Champions, sang pelatih semakin gencar mengajukan tuntutan.

Laporan Sport, Xavi kini meminta Barcelona kian serius memburu Ferran Torres. Pemain Manchester City tersebut dianggapnya akan menjadi solusi bagi lini serang yang belakangan morat-marit.

Komentar Pep Guardiola Usai Resmi Perpanjang Kontrak di Manchester City

Tapi mendapatkan Ferran juga tak semudah membalik telapak tangan. The Citizens sudah pasang harga untuk pemainnya, di atas 50 juta euro.

Penyerang Manchester City, Ferran Torres merayakan gol bersama Phil Foden

Photo :
  • Instagram/@ferrantorres7

Sedangkan di lain sisi keuangan Barcelona juga masih berdarah-darah, apalagi mereka dipastikan kehilangan sejumlah potensi pendapatan.

Hilang Pendapatan
Barcelona  kehilangan pendapatan 20,2 juta euro, atau sekitar Rp328 miliar dari keikutsertaan di Liga Champions.

Untungnya, Barcelona masih memiliki potensi pendapatan 14,9 juta euro, dengan tampil di Liga Europa dan menjadi juara di ajang tersebut. Cuma memang angka itu masih lebih sedikit dari yang bisa diterima bila mampu lolos sampai perempatfinal Liga Champions.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya