Harry Kane Akhirnya 'Bangkit dari Kubur'

Penyerang Timnas Inggris, Harry Kane
Sumber :
  • twitter.com/HKane

VIVA – Sabtu dini hari WIB 13 November 2021 saat Timnas Inggris melawan Albania di Kualifikasi Piala Dunia 2022 jadi harinya Harry Kane. Pemain Totenham Hotspur tersebut jadi bintang kemenangan telak 5-0 The Three Lions. 

Loyalitas Saka kepada Timnas Inggris Diragukan, Arteta Kasih Pembelaan

Tampil di Wembley Stadium, Kane mengamuk dengan memborong 3 gol. Dua gol Inggris lain masing-masing diciptakan oleh Harry Maguire menit ke-9 dan Jordan Henderson menit ke-28. 

Striker Timnas Inggris, Harry Kane membobol gawang Albania

Photo :
  • Squawka
Pep Guardiola Akui Harapan Manchester City Pertahankan Gelar Premier League Sudah Sirna, Jika...

Tentu penampilan impresif Kane jadi sorotan pasalnya ini jadi titik balik sang bomber usai mengalami periode buruk di beberapa bulan terakhir. 

Dilansir Soccerway, di musim 2021/2022 Kane terbilang mandul. Tercatat dia hanya mencetak satu gol bersama Spurs di ajang Premier League.

Menteri Rosan Pastikan Gerak Cepat Realisasikan Komitmen Investasi US$8,5 Miliar dari 10 Perusahaan Inggris

Kapten The Three Lions ikut senang dengan apa yang dilakukan Kane. Dia menilai Kane patut dihargai.

"Anda memang akan menerima kritik di saat tertentu. Ketika tidak baik di klub, mungkin di Spurs seperti yang dia alami," kata Henderson, seperti dilansir Evening Standard. 

"Dia membuat dirinya lebih baik setelah dia mengalami tidak mencetak gol sebanyak yang diinginkan. Dia sebelumnya dikritik akan itu," lanjutnya.

Lebih lanjut, kemenangan itu membawa Inggris makin kokoh di puncak klasemen Grup I dengan koleksi 23 poin. 

Mereka hanya butuh satu hasil imbang untuk menyegel juara grup dan lolos ke Piala Dunia 2022. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya