Penalti Menit Akhir RB Leipzig Buyarkan Kemenangan PSG

Pertandingan RB Leipzig vs PSG.
Sumber :
  • Twitter/@ChampionsLeague

VIVA – Paris Saint-Germain gagal mendulang poin penuh saat bertandang ke markas RB Leipzig dalam matchday keempat Grup A Liga Champions 2021/22 di Red Bull Arena, Kamis 4 November 2021, dini hari WIB. Di laga tersebut, kedua tim harus berbagi poin.

Penggemar PSG Bentangkan Spanduk Free Palestine Berukuran Raksasa, Mendagri Prancis Ngamuk!

Tuan rumah mampu unggul cepat ketika pertandingan baru berjalan 8 menit. Christopher Nkunku sukses menciptakan gol yang brilian ke gawang PSG usai memaksimalkan umpan terukur dari Andre Silva.

RB Leipzig memiliki kesempatan untuk menambah keunggulan pada menit ke-12. Sayangnya, eksekusi penalti Andre Silva berhasil dimentahkan dengan cekatan oleh kiper PSG, Gianluigi Donnarumma.

Arsenal Merasa Diperlakukan dengan Buruk oleh Wasit di Markas Inter Milan

Alih-alih menambah keunggulan, RB Leipzig malah harus kebobolan pada menit ke-21. Adalah Georginio Wijnaldum yang sukses membuat skor menjadi imbang dengan sepakannya usai meneriman umpan dari Kylian Mbappe.

PSG pun mampu membalikkan keadaan pada menit ke-39. Lagi-lagi, Wijnaldum mencatatkan namanya di papan skor setelah menerima umpan sundulan dari Marquinhos.

Mantan Petinggi Real Madrid Kritik Ancelotti Usai Dipecundangi Milan, Pelatih Italia Itu Sudah...

Dalam waktu yang tersisa di babak pertama, kedua tim saling berbalas serangan. Namun, hingga wasit meniup peluit panjang tanda turun minum, PSG mampu mengamankan keunggulan 2-1.

Usai jeda, kedua tim tetap tampil dengan ritme. Alhasil, aksi jual beli serangan tak bisa terhindarkan. Namun, hingga 90 menit waktu normal berjalan, tak ada gol tercipta.

Baru di masa injury time, RB Leipzig mendapat kesempatan untuk menyamakan kedudukan setelah wasit memberikan hadiah penalti. Dominik Szoboszlai yang ditunjuk sebagai algojo tidak menyia-nyiakan kesempatan tersebut dan memaksakan skor menjadi imbang.

Atas hasil ini, PSG harus turun ke peringkat kedua Grup A dengan raihan delapan poin. Sedangkan, RB Leipzig dipastikan gagal lolos ke babak 16 besar karena hanya bercokol di dasar klasemen dengan perolehan sebiji poin.

Susunan pemain

RB Leipzig: Peter Gulacsi (PG); Mohamed Simakan, Willi Orban (Amadou Haidara 46'), Josko Gvardiol; Nordi Mukiele, Konrad Laimer (Benjamin Henrichs 85'), Tyler Adams (Dani Olmo 74'), Angelino; Christopher Nkunku, Emil Forsberg (Dominik Szoboszlai 59'); Andre Silva (Yussuf Poulsen 59').

Paris Saint-Germain: Gianluigi Donnarumma (PG); Achraf Hakimi, Marquinhos, Presnel Kimpembe, Nuno Mendes; Georginio Wijnaldum (Ander Herrera 85'), Danilo Pereira, Idrissa Gueye; Angel Di Maria (Julian Draxler 85'), Neymar, Kylian Mbappe (Mauro Icardi 90'+4').

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya