Prediksi MU Vs Atalanta: Ujian Berat Kebangkitan Setan Merah

Pemain Manchester United merayakan gol
Sumber :
  • Twitter/@ManUtd

VIVA – Manchester United akan menjamu lawan kuat Atalanta di Old Trafford dalam lanjutan penyisihan grup F Liga Champions, Rabu 20 Oktober 2021 (Kamis dini hari 02.00 WIB). Laga ini akan menjadi misi kebangkitan Setan Merah.

Gol Salto Alejandro Garnacho Sabet Puskas Award 2024, Cek Videonya

Jelang pertandingan ini, MU sedang dalam kondisi yang kurang bagus. Mereka baru saja menelan kekalahan memalukan 2-4 saat bertandang ke markas Leicester City akhir pekan lalu dalam lanjutan Premier League.

Dilansir Soccerway, MU hanya menang sekali dari lima laga terakhir mereka di tiga ajang berbeda (1 menang, 1 imbang, 3 kalah). Fakta inilah yang coba ingin diperbaiki MU tengah pekan ini saat menghadapi Atalanta.

Amorim Ultimatum Pemain MU Usai Jim Ratcliffe Pecat 250 Karyawan

Hanya saja, Atalanta bukan lawan yang mudah untuk ditaklukkan. Atalanta belum terkalahkan di Liga Champions musim ini. Dari dua laga yang sudah dilakoni, Atalanta membukukan 1 kemenangan dan 1 hasil imbang.

Atalanta sukses menundukkan Young Boys di kandang pada 29 September. Sebelumnya, wakil Italia itu juga sukses menahan imbang 2-2 saat bertandang ke markas Villarreal. Fakta yang patut diwaspadai MU.

Kata Amorim Usai Manchester United Pecundangi Manchester City

Di sisi lain, MU sudah kalah di Liga Champions musim ini. Sebelum mengalahkan Villarreal 2-1 pada 30 September lalu, Setan Merah secara mengejutkan kalah dari tim medioker Young Boys 1-2 pada 14 September silam.

Para pemain Atalanta

Photo :
  • instagram

Misi Bangkit MU

Tapi MU memiliki tekad besar meraih kemenangan saat melawan Atalanta malam nanti demi mengangkat kepercayaan diri tim. "Menang di kandang melawan Atalanta akan sangat penting dan dorongan besar buat kami," tegas manajer MU, Ole Gunnar Solskjaer.

5 Pertandingan Terakhir Manchester United
23 September 2021       Piala Liga
Manchester United   0 - 1   West Ham United
25 September 2021       Premier League
Manchester United   0 - 1   Aston Villa
30 September 2021       Liga Champions
Manchester United   2 - 1   Villarreal
2 Oktober 2021          Premier League
Manchester United   1 - 1   Everton
16 Oktober 2021         Premier League
Leicester City      4 - 2   Manchester United

5 Pertandingan Terakhir Atalanta
22 September 2021       Serie A
Atalanta    2 - 1   Sassuolo
25 September 2021       Serie A
Inter Milan 2 - 2   Atalanta
29 September 2021       Liga Champions
Atalanta    1 - 0   Young Boys
4 Oktober 2021      Serie A
Atalanta    2 - 3   AC Milan
17 Oktober 2021     Serie A
Empoli      1 - 4   Atalanta

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya