Momen Terburuk dalam Karier Neymar

Penyerang Timnas Brasil, Neymar.
Sumber :
  • Twitter/@CBF_Futebol

VIVA  –  Neymar bercerita soal momen terburuk dalam kariernya sebagai pesepakbola. Merujuk pada cedera tulang belakang yang didapatkan saat tampil di Piala Dunia 2014 bersama Timnas Brasil.

Timnas Indonesia Dapat Kabar Baik dari Elkan Baggott

Ketika itu Neymar ditabrak dari belakang oleh pemain Kolombia, Juan Camilo Zuniga. Alhasil, terjadi cedera panjang.

"Itu adalah salah satu momen terburuk dalam karir saya. Itu menghancurkan impian saya bermain di Piala Dunia, bermain di semifinal , dan final," kata Neymar, dikutip dari DAZN.

Fantastis, Mohamed Salah Ditawari Gaji Hampir Rp2 Miliar Sehari oleh Al Hilal

Brasil dan Kolombia bertemu di babak perempatfinal. Kedua tim menunjukkan sikap ngotot demi bisa menjadi pemenang. Pada akhirnya Tim Samba yang menang dengan skor 2-1.

Brasil pula yang ketika itu menjadi tuan rumah. Tapi sayang, mereka harus puas menjadi peringkat keempat pada ajang ini. Di semifinal, Tim Samba kalah dari Jerman dengan skor 7-1.Samba kalah dari Jerman dengan skor 7-1.

Blak-blakan, Neymar Bongkar Mbappe Cemburu dengan Messi saat di PSG

Lalu pada perebutan tempat ketiga, giliran Belanda yang mengalahkan mereka dengan skor tiga gol tanpa balas. Kehilangan Neymar terlihat jelas membuat kekuatan mereka berkurang.perebutan tempat ketiga, giliran Belanda yang mengalahkan mereka dengan skor tiga gol tanpa balas. Kehilangan Neymar terlihat jelas membuat kekuatan mereka berkurang.

NeymarNeymar merasakan sakit yang luar biasa ketika ditabrak dari belakang oleh lawan. Dia sempat tak bisa menggerakkan kaki dan mengerangnya.

"Saya tidak bisa menggerakkan kaki sendiri. Saya mulai menangis sampai tidak terkendali," tutur pemain asal klub Paris Saint-Germain tersebut.klub Paris Saint-Germain tersebut.

Sampai akhirnya Neymar dirawat di rumah sakit. Tim dokter memberitahu dia tidak bisa lagi bermain game lanjutan Piala Dunia 2014.Neymar dirawat di rumah sakit. Tim dokter memberitahu kepadanya tidak bisa lagi bermain di pertandingan lanjutan Piala Dunia 2014.

"Mereka membawa saya ke rumah sakit. Mereka memeriksa saya dan dokter memberi tahu saya. 'Saya punya dua berita, satu baik dan satu buruk. Yang mana yang Anda inginkan?' Saya menjawab, beri saya yang buruk," kata Neymar.

"Dia berkata, 'kamu keluar dari Piala Dunia'. Sambil menangis, saya mengatakan kepadanya apa kabar baik. Yang dia katakan, 'jika dua sentimeter lagi ke samping, Anda tidak akan bisa berjalan lagi'."

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya