Timnas Brasil Lolos ke Final Copa America, Argentina Menyusul?

Duel Brasil vs Peru di Copa America 2021.
Sumber :
  • instagram.com/copaamerica/

VIVA – Final idaman antara Timnas Brasil melawan Timnas Argentina di Copa America 2021 selangkah lagi terwujud. Brasil sukses memastikan tiket ke partai final usai menekuk Timnas Peru 1-0, Selasa pagi WIB, 6 Juli 2021.

Brasil menekuk Peru di Estadio Nilton Santos. Gol kemenangan tuan rumah dilesakkan Lucas Paqueta di menit 35.

Besok pagi, Rabu 7 Juli 2021, giliran Argentina yang tampil. Albiceleste bersua Kolombia di Estádio Nacional Mané Garrincha, Brasília.

Mengacu pada catatan penampilan di Copa America 2021, Argentina layak diunggulkan. Pasukan Lionel Scaloni sukses menjadi juara Grup A dengan 10 poin dari empat laga, hasil tiga kali menang dan sekali imbang.

Megabintang Timnas Argentina, Lionel Messi.

Photo :
  • Twitter/@CopaAmerica

Di perempatfinal, Argentina menang mudah atas Ekuador. Mereka sukses menggilas lawannya 3-0.

Sekarang, coba tengok Kolombia. Mereka hanya mampu menempati posisi ketiga Grup B dengan 4 poin dari empat laga, hasil sekali menang, sekali imbang dan dua kali kalah.

Kolombia juga harus bersusah payah di perempatfinal. Mereka baru bisa menang 4-2 lewat adu penalti atas Uruguay, usai bermain imbang 0-0 selama 90 menit.

Taklukkan Arab Saudi, Bukti Nyata Timnas Indonesia Lebih Hebat dari Argentina

Final Argentina vs Brasil tentunya sangat dinanti semua pihak. Jika bicara gelar Copa America, Argentina lebih unggul yakni 13 gelar. Namun, terakhir kali mereka juara pada 1993.

Sedangkan Brasil baru sembilan kali juara. Status tuan rumah dan juara bertahan tentunya menjadi nilai plus untuk Brasil kali ini.

Ronaldo Mau Jadi Presiden CBF, Target Utamanya Boyong Guardiola
VIVA Militer: Tentara Israel menyerbu Jalur Gaza, Palestina

Tentara Israel Dituduh Terlibat Kejahatan Perang Gaza Hadapi Hukum di Argentina

Pengadilan di Argentina telah menerima kasus hukum terhadap Yuval Vagdani, seorang tentara Israel yang dituduh melakukan kejahatan perang dalam perang di Gaza.

img_title
VIVA.co.id
8 Januari 2025