Swiss Kehilangan Sang Kapten, Timnas Spanyol Diuntungkan

Kapten Timnas Swiss, Granit Xhaka
Sumber :
  • twitter.com/EURO2020

VIVA – Timnas Spanyol ditantang Swiss dalam perempatfinal EURO 2020. Kedua tim bakal bentrok di Gazprom Arena, Saint Petersburg, Rusia pada Jumat malam WIB 2 Juli 2021.

Klasemen Akhir UEFA Nations League: 8 Negara Ini ke Perempat Final, Timnas Israel Degradasi

Spanyol dalam posisi diuntungkan pada pertandingan kali ini. Sebab Timnas Swiss tidak bisa memainkan sang kapten, Granit Xhaka akibat akumulasi kartu kuning.

Selama di EURO 2020, pemain asal klub Arsenal itu jadi andalan di lini tengah Swiss. Pelatih Vladimir Petkovic tak bisa memungkiri kehilangan Xhaka membuat timnya merugi.

Kata Pelatih Timnas Spanyol, Ngambeknya Real Madrid ke Ballon d'Or Merugikan Sepakbola

Dia menuntut para pemain yang turun dalam pertandingan melawan Spanyol mengerahkan kemampuan semaksimal mungkin. Petkovic percaya anak asuhnya bisa melakukan itu.

"Tentu saja ketika pemain berpengaruh seperti Xhaka absen, itu berarti setiap individu di lapangan harus memberi 10 persen lebih banyak dari biasanya," kata Petkovic, dikutip dari laman resmi UEFA.

Sebenarnya Iniesta Mau Main Sampai Umur 90 Tahun

"Mereka harus berlari, agresif, dan saya yakin bahwa kita akan melihatnya dalam pertandingan nanti," imbuhnya.

Performa Swis di EURO 2020 ini membuat banyak orang terkejut. Bagaimana tidak, ketika tampil di babak 16 besar, mereka berhasil menyingkirkan tim sekelas Prancis.

Bahkan ketika bermain dalam waktu normal, mereka sempat tertinggal 1-3. Kemudian di akhir babak kedua, kedudukan berhasil disamakan oleh Swiss.

Di drama adu penalti, lima eksekutor Swiss menjalankan tugas dengan baik. Lalu sang kiper, Yann Sommer berhasil menggagalkan eksekutor terakhir Prancis, Kylian Mbappe.

Melawan Spanyol, kejutan dari Swiss kembali dinanti. Akankah mereka mampu membuat skuad asuahn Luis Enrique gigit jari? Kita tunggu saja.

Apalagi ini kali pertama dalam sejarah Swiss berhasil menembus babak perempatfinal kejuaraan bergengsi setelah 67 tahun.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya