UEFA Tolak Permintaan Yunani untuk Ubah Jersey Makedonia Utara

Striker Timnas Makedonia Utara, Goran Pandev.
Sumber :
  • FIFA.com

VIVA – Asosiasi Sepakbola Eropa (UEFA) telah menolak permintaan pemerintah Yunani untuk mengubah desain jersey Timnas Makedonia Utara di EURO 2020. Yunani berpendapat bahwa inisial jersey saat ini melanggar perjanjian sejarah antar negara Balkan.

Suarakan Solidaritas Palestina, Para Pekerja Pelabuhan Yunani Blokir Pengiriman Senjata le Israel

Yunani mengatakan inisial FFM (Federasi Sepakbola Makedonia) mengacu pada nama negara Balkan sebelum perjanjian pada 2018 untuk menyelesaikan pertikaian diplomatik yang sudah berlangsung lama.

Yunani telah menolak menerima nama Makedonia untuk negara pecahan Yugoslavia itu karena memiliki provinsi dengan nama yang sama.

Keamanan dan Kenyamanan Penonton Harus Jadi Prioritas Utama Pertandingan Sepakbola

Menurut laporan Radio Free Europe, Kamis 17 Juni 2021, UEFA mengonfirmasi telah menerima surat keberatan dari pemerintah Yunani yang meminta jersey Makedonia Utara diubah. Akan tetapi, UEFA menolak permintaan tersebut.

"UEFA menggunakan nama Federasi Sepakbola Makedonia Utara dalam semua komunikasi resminya dan mengadaptasi terminologi yang relevan, termasuk dalam undang-undang UEFA dan yang sehubungan dengan EURO 2020," tulis pernyataan resmi UEFA.

Pekerjaan Rumah Premier League dan Liga Indonesia Masih Sama

Sampai saat ini, Makedonia Utara berkompetisi dengan nama 'the former Republic of Macedonia' (FYROM) untuk menghindari kemarahan Yunani.

Carlo Ancelotti dan Vinicius Junior

Vinicius Junior Korban Perselisihan Real Madrid dengan UEFA

Penolakan Real Madrid untuk hadir dalam acara Ballon d'Or di Paris, Prancis pada Selasa dini hari WIB 29 Oktober 2024 terus jadi kontroversi.

img_title
VIVA.co.id
30 Oktober 2024