Hujan Gol di Laga Pamungkas, Bayern Munich Cukur Augsburg

Pemain Bayern Munich merayakan gol
Sumber :
  • Twitter/@FCBayernEN

VIVA – Bayern Munich mengakhiri musim ini dengan manis usai menumbangkan Augsburg pada laga pamungkas di Allianz Arena, Sabtu 22 Mei 2021. Di partai ini, Die Roten menang teak 5-2.

Terpopuler: Pemain Bundesliga Bela Timnas Indonesia, Pecahkan Rekor Transfer

Kemenangan Bayern pada duel ini diawali dengan gol bunuh diri Jeffrey Gouweleeuw di menit kesembilan. Dia salah mengantisipasi umpan silang Serge Gnabry dan membuat bola masuk ke gawang sendiri.

Bayern terlihat lebih menunggu di laga ini. Pasalnya, mereka sudah mengunci gelar juara dan tak terlalu ngotot mengejar kemenangan.

Real Madrid Dapat Kabar Baik, David Alaba Akhirnya...

Tapi, pasukan Hansi Flick memang berada di kelas yang berbeda. Menit 23, Die Roten kembali menambah pundi-pundi golnya lewat Gnabry.

Satu menit berselang, Augsburg berkesempatan menipiskan ketinggalan setelah dihadiahi penalti oleh wasit. Sial, sepakan Daniel Caligiuri dapat diantisipasi dengan tepat oleh Manuel Neuer.

Pemain Klub Bundesliga Ini Siap Bela Timnas Indonesia: Saya Bisa Main dalam Waktu Dekat!

Bayern kembali menjauh di menit 33. Kali ini, Joshua Kimmich yang mencatatkan namanya di papan skor dan membawa timnya unggul 3-0.

Tuan rumah menutup paruh pertama dengan keunggulan empat gol tanpa balas usai Kingsley Coman ikut membobol gawang Augsburg, dua menit jelang turun minum.

Bayern seakan tak memberi lawannya kesempatan untuk membawa bola. Tapi, akhirnya keperawanan gawang The Bavarians pecah juga di menit 67 lewat upaya Andre Hahn.

Berjarak empat menit, Augsburg kembali membuat gawang Bayern bergetar. Giliran Florian Niederlechner yang menggandakan keunggulan Augsburg.

Namun, bukan Bayern namanya tinggal diam setelah kebobolan. Robert Lewandowski menambah derita Augsburg di masa injury time babak kedua.

Skor 5-2 menutup laga ini. Bayern menyudahi musim dengan kemenangan telak dan menjadi kampiun Bundesliga.

Susunan pemain

Bayern Munich: Manuel Neuer (PG); Benjamin Pavard, Jerome Boateng (Javi Martinez 61'), Lucas Hernandez, Alphonso Davies, David Alaba (Corentin Tolisso 73'), Joshua Kimmich, Serge Gnabry (Leroy Sane 60'), Thomas Muller (Eric Maxim Choupo-Moting 72'), Kingsley Coman (Jamal Musiala 61'), Robert Lewandowski.

Augsburg: Rafal Gikiewicz (PG); Robert Gumny, Jeffrey Gouweleeuw, Reece Oxford, Mads Pedersen (Raphael Framberger 46'), Laszlo Benes, Carlos Gruezo, Andre Hahn, Marco Richter (Fredrik Jensen 67'), Daniel Caligiuri (Marek Suchy 46'), Florian Niederlechner.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya