Chelsea Vs FC Porto, Sang Naga Belum Mau Menyerah

Pelatih FC Porto, Sergio Conceicao
Sumber :
  • Liverpool Echo

VIVA – Pelatih FC Porto, Sergio Conceicao belum mau menyerah di Liga Champions. Conceicao bertekad membawa timnya melewati hadangan Chelsea di perempatfinal Liga Champions tengah pekan ini. Meski situasinya tidak menguntungkan buatnya.

Penggemar PSG Bentangkan Spanduk Free Palestine Berukuran Raksasa, Mendagri Prancis Ngamuk!

FC Porto akan bertandang ke Stamford Bridge menghadapi Chelsea di leg kedua perempatfinal Liga Champions, Selasa 13 April 2021 (Rabu dini hari WIB). Menghadapi Chelsea, Porto berbekal kekalahan 0-2 di leg pertama di kandang.

"Kami yakin (bisa menang). Kami tahu bahwa kami menghadapi tugas yang sulit, tetapi kami di sini untuk memberikan penyelesaian yang harus kami jalani," kata Conceicao seperti dilansir laman resmi Liga Champions.

Arsenal Merasa Diperlakukan dengan Buruk oleh Wasit di Markas Inter Milan

"Dalam laga seperti ini, tampil allout bisa berbahaya. Kami harus kompak. Kami harus cetak gol, tapi juga menghindari kebobolan," lanjut mantan bintang Timnas Portugal itu.

Porto menurutnya bermain cukup bagus di leg pertama. Sayang pernampilan bagus mereka tidak membuahkan hasil yang sesuai harapan. Hal inilah yang menjadi evaluasi buat klub berjuluk Dragoes (Naga) itu di laga nanti malam.

Mantan Petinggi Real Madrid Kritik Ancelotti Usai Dipecundangi Milan, Pelatih Italia Itu Sudah...

"Kami cukup tampil bagus di pertandingan leg pertama, tapi tidak terlalu bagus; jika kami tampil bagus, kami tentu akan menang. Kami akan mencoba untuk meningkatkan performa tim yang bagus di pertandingan leg kedua," jelas Conceicao.

Sementara itu, manajer  Chelsea, Thomas Tuchel juga meminta para pemainnya untuk bisa menjaga fokus dan konsentrasi. Chelsea dalam situasi yang diunggulkan. Meski demikian, The Blues enggan terlena dengan situasi yang ada.

"Yang terpenting adalah fokus sepenuhnya pada apa yang kami lakukan, lupakan kami meraih hasil bagus (seperti yang telah kami lakukan saat melawan Crystal Palace pada akhir pekan lalu)," jelas Tuchel.

"Kami selalu percaya diri. Kami selalu tim yang tangguh untuk dihadapi," lanjutnya.

Cole Palmer saat Chelsea vs Arsenal dalam lanjutan Premier League

Dinilai Terlalu Maksa Mainkan Cole Palmer saat Lawan Arsenal, Manajer Chelsea Punya Pembelaan

Cole Palmer awalnya diragukan bisa tampil saat Chelsea menjamu Arsenal dalam pertandingan lanjutan Premier League. Tapi dia diturunkan selama 90 menit penuh.

img_title
VIVA.co.id
11 November 2024