Tampil Meyakinkan, Chelsea Habisi FC Porto

Pemain Chelsea, Mason Mount rayakan gol
Sumber :
  • twitter.com/ChampionsLeague

VIVA –  Kemenangan diraih Chelsea di leg 1 perempatfinal Liga Champions. The Blues menundukkan FC Porto 2-0 di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Sevilla, Kamis dini hari WIB, 8 April 2021.

Pengakuan Guardiola Usai Manchester City Dihajar Juventus dan Terancam Gagal Total di Liga Champions

Chelsea membuka keunggulan di menit 32. Jorginho memberikan umpan terobosan kepada Mason Mount. Mount mengecoh pemain Porto sebelum menceploskan bola.

Gol tersebut pastinya bakal diingat oleh Mount. Itu menjadi gol pertamanya di kancah Eropa.

Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Bekap Dortmund, Juventus Hancurkan Manchester City

Setelah itu, Chelsea unggul dalam penguasaan bola. Porto juga beberapa kali melancarkan serangan berbahaya.

Chelsea menggandakan kedudukan di menit ke-85. Gol dilesakkan oleh Benjamin Chilwell.

Real Madrid Dihantam Kabar Buruk Usai Kalahkan Atalanta

Gol ini berawal dari kesalahan winger Porto, Jesus Corona. Chilwell yang berhadapan satu lawan satu dengan kiper Porto, Agustin Marchesin tak membuang kesempatan.

Skor 2-0 untuk kemenangan Chelsea bertahan hingga laga usai. Ini membuat langkah The Blues menuju semifinal semakin lebar.

Chelsea akan menghadapi Porto lagi pada 14 April 2021. Laga kembali digelar di Ramon Sanchez Pizjuan.

Susunan Pemain

FC Porto: Agustin Marchesin, Wilson Manafa (Chico Conceicao 83'), Chancel Mbemba, Pepe, Zaidu Sanusi, Jesus Corona, Mateus Uribe, Marku Grujic, Otavio (Fabio Vieira 83'), Moussa Marega (Antonio Martinez 83'), Luis Diaz.

Chelsea: Edouard Mendy, Antonio Ruediger, Andreas Christensen, Cesar Azpilicueta, Ben Chilwell, Mateo Kovacic (Emerson 90'), Jorginho, Reece James (Thiago Silva 80'), Timo Werner (Christian Pulisic 65'), Mason Mount (N'Golo Kante 80'), Kai Havertz (Olivier Giroud 65').

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya