Jadwal Siaran Langsung Liga Europa: Milan Vs MU, Arsenal Juga Main

Laga antara Manchester United vs AC Milan.
Sumber :
  • Twitter: AC Milan

VIVA – Liga Europa 2020/2021 kembali menyapa, pada dini hari nanti Jumat 19 Maret 2021 ada sejumlah pertandingan yang digelar di leg kedua babak 16 besar. Siapa saja yang tampil?

Juventus Serius Kejar Bek AC Milan Fikayo Tomori

Yang paling menjadi sorotan adalah duel dua raksasa yaitu wakil Italia, AC Milan yang menghadapi wakil Inggris, Manchester United. Ini merupakan duel hidup mati, diketahui di pertemuan leg pertama keduanya berbagi poin 1-1 di Old Trafford. 

Pertandingan Arsenal vs Tottenham Hotspur

Photo :
  • twitter.com/premierleague
Pemain Muda Manchester United Ingin Tulis Sejarah

Hasil imbang tersebut sebenarnya sedikit memberi keuntungan untuk AC Milan, mereka punya modal gol tandang. Dengan kata lain, duel di San Siro, Milan bisa lolos ke babak perempatfinal meski laga berakhir imbang 0-0. 

Duel lain yang tidak kalah seru yaitu Arsenal versus Olympiakos yang berlangsung di Emirates Stadium. Meriam London sudah menapakkan kakinya di babak perempatfinal menyusul kemenangan 3-1 di leg pertama. 

Kabar Buruk untuk Arsenal

Wakil Inggris lain yang tampil adalah Tottenham Hotspur melawan Dinamo Zagreb. Berikut jadwal siaran langsung Liga Europa 2020/2021:

Jumat, 19 Maret 2021

00:55 WIB - Arsenal vs Olympiakos (SCTV)

00:55 WIB - Molde vs Granada (Vidio)

00:55 WIB - Dinamo Zagreb vs Tottenham (Vidio)

00:55 WIB - Shakhtar Donetsk vs AS Roma (Vidio)

03:00 WIB - AC Milan vs Manchester United (SCTV)

03:00 WIB -  Rangers vs Slavia Praha (Vidio)

03:00 WIB - Villarreal vs Dynamo Kiev (Vidio)

03:00 WIB - Young Boys vs Ajax (Vidio).

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya