Lewandowski dan Gnabry Cetak Brace, Bayern Munich Gunduli FC Koeln

Penyerang Bayern Munich, Robert Lewandowski.
Sumber :
  • Twitter/@FCBayern

VIVA – Bayern Munich ditantang FC Koeln dalam lanjutan pertandingan Bundesliga 2020/2021, di Allianz Arena, Sabtu malam WIB, 27 Februari 2021. Di laga tersebut, Bayern Munich sukses menggunduli FC Koeln dengan skor 5-1.

Selepas kick off, Bayern Munich langsung mengambil inisiatif penguasaan bola. Sedangkan, FC Koeln harus tampil defensif demi meredam gempuran dari tuan rumah.

Laga memasuki menit ke-15, Die Bayern nyaris membuka skor. Sayangnya, sepakan Leroy Sane usai menerima umpan silang Nicklas Suele masih menyamping dari sasaran.

Gol yang dinanti Bayern baru terwujud pada menit ke-18. Adalah Eric Maxim Choupo-Moting yang sukses mencatatkan namanya di papan skor usai memaksimalkan umpan terobosan yang dikirimkan Leon Goretzka.

Keunggulan 1-0 membuat Bayern semakin nyaman dalam membangun serangan. Menit 26, Jamal Musiala hampir saja menambah pundi gol Bayern. Sayangnya, penyelesaian Musiala belum tepat sasaran.

Usaha Bayern Munich untuk menggandakan keunggulan akhirnya terealisasi pada menit ke-33. Memaksimalkan umpan mendatar Goretzka, Robert Lewandowski dengan tenang berhasil menceploskan bole ke gawang FC Koeln.

Dalam waktu yang tersisa di babak pertama, Bayern tetap mendominasi jalannya pertandingan. Namun, hingga wasit meniup peluit panjang tanda turun minum, tidak ada lagi gol yang tercipta. Bayern sukses mengamankan keunggulan 2-0 atas FC Koeln.

Di babak kedua, FC Koeln bermain lebih terbuka dalam membangun serangan. Sementara itu, Bayern tetap tampil dengan tempo yang sama seperti babak pertama.

Paruh kedua belum genap lima menit, FC Koeln mampu memperkecil kedudukan lewat aksi Ellyes Skhiri. Menerima umpan terobosan Ondrej Duda, Skhiri yang tanpa pengawalan pemain Bayern berhasil membuat skor menjadi 2-1.

Setelah berhasil memperkecil kedudukan, FC Koeln tampil lebih percaya diri. Sedangkan, Bayern Munich mulai kelabakan menghadapi serangan yang dibangun FC Koeln.

Namun, pelatih Bayern Hansi Flick mengubah komposisi skuadnya pada menit ke-64. Dia memasukkan Thomas Mueller dan Serge Gnabry guna menambah daya gedor.

Hasilnya, Bayern sukses menciptakan gol ketiga satu menit setelah kedua pemain tersebut. Memanfaatkan umpan Mueller, Lewandowski yang berdiri bebas di dalam kotak penalti berhasil membuat Tim Horn memungut bola dari gawangnya untuk ketiga kalinya.

Keunggulan 3-1 tidak membuat Bayern Munich puas. Pada menit ke-82, Serge Gnabry sukses menambah pundi gol FC Hollywood setelah memaksimalkan umpan silang Lucas Hernandez.

Empat menit berselang, Gnabry sukses mencetak brace. Kali ini, Gnabry berhasil menciptakan gol kelima Bayern usai menerima umpan lambung terukur dari Goretzka.

Di sisa waktu normal, Bayern tetap menguasai jalannya permainan. Akan tetapi, hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan tak ada lagi gol yang tercipta. Bayern pun sukses memenangkan laga dengan skor 5-1.

Jadwal Lengkap Matchday 5 Liga Champions: Ada Bayern Munich Vs PSG dan Liverpool Vs Real Madrid

Atas hasil ini, Bayern Munich semakin kokoh di puncak klasemen sementara Bundesliga dengan perolehan 52 poin. Sedangkan, FC Koeln tak beranjak dari urutan ke-14 dengan koleksi 21 poin.

Susunan pemain

Timnas Indonesia Dapat Kabar Baik, Bek Arsenal dan Bayern Tidak Akan Perkuat Jepang karena...

Bayern Munich: Manuel Neuer (PG); Niklas Suele, Jerome Boateng, David Alaba, Alphonso Davies (Lucas Hernandez 72'); Joshua Kimmich (Javi Martinez 87'), Leon Goretzka; Leroy Sane (Tiago Dantas 87'), Jamal Musiala (Thomas Mueller 64'), Eric Maxim Choupo-Moting (Serge Gnabry 64'); Robert Lewandowski.

FC Koeln: Timo Horn (PG); Sava-Arangel Cestic, Jorge Mere, Rafael Czichos (Jannes Horn 46'); Marius Wolf, Salih Ozcan, Ellyes Skhiri, Elvis Rexhbecaj (Dominick Drexler 71'), Ismail Jakobs (Noah Katterbach 85'); Ondrej Duda (Max Meyer 71'), Emmanuel Bonaventure Dennis (Jan Thielmann 46').

Timnya Kena Bantai, Pelatih Bayern Munich Akui Barcelona Sebagai Raksasa Eropa
Pemain Manchester City Erling Haaland jebol gawang Feyenoord

Hasil Lengkap Liga Champions: Man City Buang Keunggulan 3 Gol, Bayern Bekuk PSG, Arsenal Menang Telak

Berikut hasil lengkap matchday 5 Liga Champions yang baru digelar semalam, Selasa hingga Rabu dini hari WIB, 27 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024