Debut di Fenerbahce, Mesut Oezil: Alhamdulillah Mimpi Jadi Kenyataan

Mesut Oezil debut di Fenerbahce.
Sumber :
  • instagram.com/m10_official/

VIVA – Mesut Oezil akhirnya main bola lagi. Lama tak terpakai di Arsenal, pemain asal Jerman ini melakoni debut bersama Fenerbahce, Selasa 2 Februari 2021.

Loyalitas Saka kepada Timnas Inggris Diragukan, Arteta Kasih Pembelaan

Fenerbahce menghadapi tuan rumah Hatayspor dalam laga di Antakya Ataturk Stadi. Fenerbahce sukses menang 2-1.

Dalam laga tersebut, Oezil masuk sebagai pemain pengganti. Pemain 32 tahun ini menggantikan Mame Baba Thiam di menit 77.

Senjata Andalan Arsenal Telah Kembali

Oezil merasa senang dengan debutnya tersebut. Apalagi, Fenerbahce merupakan klub idolanya saat masih kecil.

Kevin Diks Dikabarkan Absen Melawan Arab Saudi, Netizen: Terlalu Banyak Rintangan Dihadapi Timnas

"Saat mimpi masa kecil Anda menjadi kenyataan. Alhamdulillah," ungkap Oezil di Instagram.

Kemenangan dalam laga semalam membuat Fenerbahce makin kokoh di puncak klasemen Liga Super Turki. Mereka mengoleksi 48 poin dari 22 laga, selisih tiga angka dari Galatasaray sebagai pesaing terdekat.

"Rasanya luar biasa melakoni laga perdana untuk Fenerbahce. Selamat kepada tim kami, tiga poin yang sangat penting untuk kami," ungkap Oezil.

Di Arsenal, Oezil sudah tak bermain sejak Maret 2020 silam. Dia tak masuk skuad The Gunners di Premier League dan Liga Europa musim ini, hingga berlabuh di Fenerbahce di bursa transfer musim dingin.

Timnas Indonesia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Daftar Pemain Timnas Indonesia Buat ASEAN Cup 2024 Dirilis, Warganet: New Generation

Ajang sepak bola paling bergengsi di Asia Tenggara, ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024, akan segera digelar pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024