Liverpool dan Madrid Incar Bek Bayern Munich, Siap-siap Gigit Jari

Bek Bayern Munich, David Alaba.
Sumber :
  • Marca

VIVA – Belakangan, nama bek Bayern Munich, David Alaba dikaitkan dengan beberapa tim besar. Liverpool dan Real Madrid tertarik memboyong pemain tersebut.

Bos Djarum Makin Cuan di Liga Italia, Gelandang yang Pernah Diremehkan Madrid Ini Penyebabnya

Laporan terbaru menyebutkan, Pelatih Bayern Hans-Dieter Flick bakal mempertahankan bek serba bisa itu. Meski, bek Austria itu tidak mau memperpanjang kontrak di Bayern. 

Beberapa pekan terakhir ada banyak spekulasi mengenai masa depan Alaba. Ini dikarenakan kontrak sang bek akan habis di Allianz Arena tahun depan. 

Hasil Lengkap: Liverpool Menang, Real Madrid Tumbang

Melihat Alaba tak mau memperpanjang kontrak, beberapa klub seperti Real Madrid dan Liverpool tertarik untuk membajaknya.

Bild melaporkan, Alaba akan dapat bernegosiasi dengan klub mulai Januari. Flick telah bertekad untuk mempertahankan Alaba hingga akhir musim. 

Drawing Playoff Liga Champions: Ada Duel Panas Manchester City Vs Real Madrid

Pemain 28 tahun itu dalam performa terbaiknya musim ini. Bermain 843 menit dalam 10 pertandingan. dan sebagai salah satu pemain yang menonjol di skuad.

Calvin Verdonk, Timnas Indonesia vs Filipina di Kualifikasi Piala Dunia

Tampil Gacor saat Lawan PSV, Calvin Verdonk Dapat Saran Mengejutkan dari Eks Real Madrid

Mantan pemain Real Madrid, Rafael van der Vaart menyarankan bek Timnas Indonesia, Calvin Verdonk untuk lakukan hal mengejutkan ini.

img_title
VIVA.co.id
5 Februari 2025