Timnas Belanda Vs Timnas Spanyol, Siapa Paling Unggul?

Timnas Belanda di UEFA Nations League
Sumber :
  • twitter.com/EURO2020

VIVA – Timnas Belanda akan menghadapi Timnas Spanyol dalam laga uji coba. Pertandingan akan berlangsung di Johan Cruijff Arena, Kamis, 12 November 2020 dini hari WIB. 

Nasib Tragis Timnas Israel: Diboikot Main di Prancis, Degradasi dari UEFA Nations League A

Laga ini akan menjadi pertandingan penting pelatih Belanda, Frank de Boer. Apalagi tiga pertandingan dilalui oleh Frank de Boer tanpa kemenangan. 

Belanda kalah dari Meksiko 0-1 di laga uji coba, kemudian imbang lawan Bosnia and Herzegovina 0-0, serta Italia 1-1. Di sisi lain, absenya bek tangguh Virgil Van Dijk juga akan berpengaruh kepada kepada penampilan Belanda. 

Drawing Perempat Final UEFA Nations League: Ada Big Match Timnas Jerman Vs Italia! Tanding Kapan?

Dikutip dari Sportmole, ini akan menjadi pertemuan pertama kali Belanda vs Spanyol sejak lima tahun yang lalu. Ketika itu Belanda berhasil meraih kemenagan 2-0. 

Pemain Spanyol, Andres Iniesta (kiri) usai cetak gol ke gawang Belanda

Photo :
Klasemen Akhir UEFA Nations League: 8 Negara Ini ke Perempat Final, Timnas Israel Degradasi

Baca juga: Peran Baru Georginio Wijnaldum di Timnas Belanda

Dalam lima pertemuan terakhir, Belanda berhasil meraih empat kemenangan dan sekali kalah. Kekalahan Belanda terjadi di Piala Dunia 2010 lalu. 

Marcos Llorente masuk ke skuad Timnas Spanyol untuk pertama kali. Sedangkan Alvaro Morata dan Koke juga kembali dipanggil setelah absen beberapa saat. 

Thiago Alcantara, Ansu Fati, Jesus Navas terpaksa absen dari Timnas Spanyol karena mengalami cedera. Sedangkan Rodrigo Moreno absen karena terpapar virus corona COVID-19. 

Davy Klaaseen akan kembali ke Timnas Belanda untuk pertama kalinya sejak 2017 lalu. Kemudian Krasnodar Tonny Vilhena dan Patrick van Aanholt juga akan kembali ke skuad Belanda. 

5 pertemuan terakhir Belanda vs Spanyol:

- Spanyol vs Belanda, 1-2, 15 November 2000 (laga uji coba)

- Belanda vs Spanyol, 1-0, 27 Maret 2002, (laga uji coba)

- Belanda vs Spanyol, 0-1, 11 Juli 2010 (Piala Dunia 2010)

- Spanyol vs Belanda, 1-5, 13 Juni 2014 (Piala Dunia 2014)

- Belanda vs Spanyol, 2-0, 31 Maret 2015 (laga uji coba)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya