Hattrick ke Gawang Milan Lambungkan Yusuf Yazici Jadi Top Scorer UEL
- instagram.com/losclive
VIVA – Nama gelandang serang Lille, Yusuf Yazici tengah melejit. Pemain internasional Turki ini menorehkan hattrick saat Lille melibas AC Milan 3-0 dalam matchday ketiga penyisihan Grup H Liga Europa di San Siro semalam atau Jumat dini hari WIB, 6 November 2020.
Yazici tiga kali membobol gawang Milan di menit 21, 55, dan 58. Ternyata, itu bukan hattrick pertama pemain muslim tersebut di Liga Europa musim ini.
Dilansir Instagram Liga Europa, Yazici juga mencetak hattrick di matchday pertama. Korbannnya saat itu klub Republik Ceko, Sparta Praha.
Baca juga: AC Milan Kalah Setelah 242 Hari, Berikut Fakta Menariknya
Sama seperti Milan, Sparta juga dibikin malu Yazici di kandang sendiri, Stadion Letna pada 22 Oktober 2020. Pemain 23 tahun ini mencetak tiga gol ke gawang Sparta di menit 45+1, 60, dan 75. Lille menang 4-1 di laga tersebut.
Dua kali hattrick melambungkan nama Yazici. Kini, dia tercatat sebagai top scorer sementara Liga Europa dengan enam gol.
Di bawah Yazici, ada enam pemain yang sama-sama mencetak empat gol. Mereka adalah Paco Alcacer (Villarreal), Mu'nas Dabbur (Hoffenheim), Michael Liendl (Wolfsberger AC), Darwin Nunez (Benfica), Mikael Ishak (Lech Poznan), dan Elton Acolatse (Hapoel Be'er Sheva).