Liverpool Dibayangi Catatan Kelam Tandang ke Italia

Bek muda Liverpool, Trent Alexander-Arnold
Sumber :
  • Daily Mail

VIVA – Bek sayap Liverpool, Trent Alexander-Arnold, mengatakan, sebagian besar tim-tim asal Italia memiliki lini pertahanan yang kuat. Hal tersebut diungkapkan Alexander-Arnold jelang laga timnya melawan Atalanta, pada Rabu 4 November 2020, dini hari WIB.

Jurnalis Italia Bongkar Jay Idzes Diintai Klub Liga Champions, Petinggi Sudah Datang ke Venezia

The Reds akan bertandang ke markas Atalanta dengan catatan kelam di Italia dalam beberapa pertandingan terakhir. Tercatat, selama di asuh Juergen Klopp, Liverpool selalu kalah dalam tiga laga tandang ke Italia di ajang Liga Champions.

Liverpool mengalami kekalahan saat melawan AS Roma pada Mei 2018. Catatan minor itu berlanjut ketika The Reds kalah dalam pertemuan melawan Napoli di San Paolo pada Oktober 2018 dan September 2019.

Pengakuan Guardiola Usai Manchester City Dihajar Juventus dan Terancam Gagal Total di Liga Champions

Dibayangi dengan catatan kelam itu, Alexander-Arnold mengakui, bahwa The Reds memang kerap kesulitan menerebos lini pertahanan tim Italia ketika mereka main di rumahnya sendiri. Bahkan, dia menegaskan, pertahanan sebagian besar tim di Italia sangat bagus.

"Tim-tim Italia punya pertahanan bagus dan terorganisir, sehingga sangat sulit untuk diterobos. Kami pun harus menemukan cara untuk memecahkan masalah ini," kata Alexander-Arnold, seperti dikutip situs resmi UEFA, Selasa 3 November 2020.

Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Bekap Dortmund, Juventus Hancurkan Manchester City

Lebih lanjut, bek berusia 22 tahun itu menambahkan, bahwa Atalanta bukan merupakan tim yang hanya bagus di lini pertahanan. Menurutnya, tim berjuluk La Dea tersebut juga sangat piawai dalam melancarkan serangan.

"Atalanta adalah tim yang luar biasa, kami sudah melihatnya pada musim lalu. Sulit untuk menandai satu atau dua pemain, tapi mereka adalah tim dengan kekuatan menyerang yang luar biasa dan kami harus menganalisis itu secara tim," ujarnya.

Laga Atalanta melawan Liverpool pada dini hari nanti merupakan pertemuan perdana kedua. Saat ini, Liverpool berada di puncak klasemen sementara Grup D dengan perolehan 6 poin, sedangkan Atalanta di urutan kedua dengan koleksi 4 poin.

Pemain Lille, Mitchel Bakker jadi target naturalisasi Timnas Indonesia

Pemain Lille Jadi Target Naturalisasi Timnas Indonesia, Sudah Bikin Gol di Liga Champions

Media Belanda, AD, menyebut PSSI sedang berusaha mendekati pemain Lille yang dipinjam dari Atalanta, Mitchel Bakker untuk bisa dinaturalisasi Timnas Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
5 Januari 2025