Penampilan Jadon Sancho Melorot, Pelatih Dortmund Semprot MU
- Daily Mail
VIVA – Pelatih Borussia Dortmund, Lucien Favre, mengaku kecewa dengan grafik penampilan Jadon Sancho yang menurun pada musim ini. Ia menilai, performa Sancho melorot lantaran spekulasi kepindahannya ke Manchester United.
Padahal, dalam dua musim terakhir, Sancho selalu menjadi andalan bagi Dortmund. Pemain Timnas Inggris itu selalu memberikan banyak gol dan assist bagi Die Borussen.
Namun, di musim ini grafik penampilan Sancho tergolong mengalami penurunan. Tercatat, ia baru menciptakan satu gol dari enam penampilannya bersama Dortmund di semua kompetisi.
Favre pun merasa tidak kaget dengan penurunan kualitas Sancho. Akan tetapi, ia punya pendapat tersendiri mengapa grafik penampilan Sancho menurun pada musim ini.
Menurut pelatih asal Swiss itu, spekulasi kepindahan Sancho ke MU di bursa transfer musim panas kemarin menjadi penyebabnya. Hal itu, kata Favre, membuat fokus dan konsentrasi Sancho dalam menjalani musim ini menjadi berkurang.
"Sepanjang musim panas ini ada banyak pembicaraan mengenai masa depan Jadon, dan hal-hal seperti itu akan berpengaruh terhadap penampilannya di musim ini. Meskipun, setiap pemain pasti pernah mengalami periode yang kurang baik," ujar Favre, seperti dikutip Sportsmole, Rabu 28 Oktober 2020.
Lebih lanjut, Favre tidak mau ambil pusing mengenai penurunan penampilan yang tengah dihadapi Sancho. Terlebih, ia sangat memaklumi apabila ada pemain yang sedang tidak nyetel dan berharap Sancho segera kembali ke performa terbaiknya.
"Saya rasa tidak ada pemain yang bisa berada dalam performa terbaiknya selama satu tahun penuh. Menurut saya itu mustahil. Jadi, kami hanya perlu menerima fakta yang terjadi," ucapnya.