Mantan Anak Asuh Rahmad Darmawan Main di Liga Portugal
- the-afc.com
VIVA – Pemain Timnas Malaysia, Safawi Rasid sudah resmi menjdi pemain klub Liga Portugal, Portimonenses. Dia adalah mantan anak asuh pelatih asal Indonesia, Rahmad Darmawan.
Rahmad pernah menjadi pelatih di tim Malaysia, T-Team dalam kurun waktu 2015 hingga 2017. Dan Safawi adalah salah satu pemainnya ketika itu.
Baca juga: Soal Liga 1, Rahmad Darmawan: Tunda Sebulan atau Musim yang Baru
Safawi kemudian hengkang meninggalkan T-Team pada 2016. Dia bergabung dengan klub kaya Malaysia, Johor Darul Takzim (JDT).
Tiga tahun bersama JDT, pemain berusia 23 tahun itu coba mengembangkan sayap. Dia bergabung dengan Portimonense dengan status pinjaman.
Safawi mengaku senang dengan kesempatan yang dia miliki kali ini. Harapannya bisa memberi kontribusi positif selama masa peminjaman semusim ini.
"Saya akan beri yang terbaik di Portimonense. Dan, tentu tidak sabar untuk segera bermain di pertandigan resmi," kata Safawi, dikutip dari laman resmi AFC.
"Saya berharap selama di sini bisa memberikan sesuatu kepada klub. Saya ingin tunjukan apa yang bisa dilakukan," imbuhnya.
Safawi bahkan tahu betul siapa bintang dalam skuad Portimonenses. Dia menyebut ingin menjadi pemain penting seperti Bruno Tabata dan Shoya Nakajima.