Pahlawan Bayern di Piala Super Eropa Ingin Tinggalkan Klub

Gelandang Bayern Munich, Javi Martinez (kostum merah)
Sumber :
  • Bayern

VIVA – Gelandang Bayern Munich, Javi Martinez dikabarkan akan meninggalkan Allianz Arena pada bursa transfer musim panas ini. Martinez kembali menjadi pahlawan bagi Bayern di pertandingan Piala Super Eropa. 

Timnya Kena Bantai, Pelatih Bayern Munich Akui Barcelona Sebagai Raksasa Eropa

Golnya di perpanjangan waktu, membuat Bayer mengalahkan Sevilla 2-1, di Puskas Arena, Jumat, 25 September 2020 dini hari WIB. Tahun 2013, Martinez juga melakukan hal yang sama, gol-nya pada perpanjangan waktu membuat Bayern dan Chelsea ketika itu harus mengakhiri pertandingan dengan adu penalti, di mana Bayern akhirnya menjadi pemenangan. 

"Saya tidak tahu apakah ini akan menjadi pertandingan terakhir saya bersama Bayern. Mengucapkan selamat tinggal seperti ini akan menjadi sesuatu yang luar biasa," kata Martinez dikutip dari Football-Espana.

Fantastis! Trofi Lionel Messi Lebih Banyak dari 6 Klub Top Eropa Ini

Gelandang Bayern Munich, Javi Martinez.

Baca juga: 5 Fakta Menarik Usai Bayern Angkat Trofi Piala Super Eropa

Megah! Venue Bulutangkis di Peparnas 2024 Mirip Markas Bayern Munich

Martinez sendiri sudah bermain bersama Bayern selama tujuh musim. Kabarnya Martinez ingin kembali ke klub lamanya Athletic Bilbao, dan bersedia menerima pemotongan gaji. 

Pemain berusia 31 tahun ini dikabarkan sedang bernegosiasi untuk kontrak selama dua tahun dengan opsi perpanjangan du tahun berikutnya. Bayern sendiri bersedia menjual Martinez dengan harga kurang dari €10 juta (sekitar Rp174 miliar). 

Sayangnya proses kepindahan Martinez ke klub lamanya menamui jalan buntu. Dalam beberapa hari terakhir belum ada kata sepakat, meski sudah ada kemauan dari Martinez mengurangi gajinya. 

Kabarnya Martinez hanya mau pergi dari Bayern jika pulang ke Athletic Bilbao. Martinez pernah bermain untuk Athletic Bilbao pada 2006-2012. 

Bek Arsenal kebangsaan Jepang, Takehiro Tomiyasu

Timnas Indonesia Dapat Kabar Baik, Bek Arsenal dan Bayern Tidak Akan Perkuat Jepang karena...

Timnas Indonesia mendapatkan kabar baik dari kondisi Jepang yang akan mereka hadapi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat 15 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
11 November 2024