Gol Tepat Waktu Gnabry Jadi Kunci Kelolosan Bayern Munich ke Final

Para pemain Bayern Munich rayakan gol.
Sumber :
  • Twitter/@FCBayern

VIVA – Pemain Bayern Munich, Serge Gnabry, mengaku, bahagia bisa membawa timnya lolos ke final Liga Champions 2019/2020. Gnabry menjadi kunci kesuksesan Bayer ketika mengalahkan Olympique Lyon pada pertandingan semifinal Liga Champions, di Estadio Jose Alvalade, Kamis 20 Agustus 2020, dini hari WIB.

Penggemar PSG Bentangkan Spanduk Free Palestine Berukuran Raksasa, Mendagri Prancis Ngamuk!

Bayern meraih kemenangan besar atas wakil Prancis tersebut dengan skor 3-0. Gnabry pun menyumbangkan dua gol pada menit 18 dan 33, ditambah satu gol lagi dari Robert Lewandowski di menit 88.

Pada laga tersebut, Gnabry memang tampil cemerlang. Sebab, Die Bayern sempat sedikit kehilangan arah ketika Lyon mampu menekan pada awal laga. Bahkan, Les Gones beberapa kali mengancam gawang Bayern

Arsenal Merasa Diperlakukan dengan Buruk oleh Wasit di Markas Inter Milan

Akan tetapi, Gnabry seakan memberi angin segar kepada Bayern setelah mencetak gol pembuka pada menit 18. Selang 15 menit kemudian, Gnabry benar-benar membawa Bayern di atas angin dengan menggandakan keunggulan.

Selepas laga, Gnabry mengatakan, bahwa Bayern berada dalam kondisi tertekan di awal laga. Akan tetapi, setelah ia berhasil mencetak gol pembuka, para pemain Bayern mampu bangkit. Makanya, pemain berusia 25 tahun itu merasa gol yang ia ciptakan terjadi pada waktu yang tepat.

Mantan Petinggi Real Madrid Kritik Ancelotti Usai Dipecundangi Milan, Pelatih Italia Itu Sudah...

“Beberapa menit pertama kami sedikit kesulitan. Gol saya datang pada waktu yang tepat untuk memberi sedikit kepercayaan diri,” ucap Gnabry, mengutip dari laman resmi UEFA, Kamis 20 Agustus 2020.

“Kami sedikit beruntung pada awalnya, Manuel (Neuer) melakukan penyelamatan dengan baik dan kemudian mereka membentur tiang. Tetapi, untungnya kami memimpin 2-0 di babak pertama dan akhirnya Lewy (Lewandowski) menyelesaikan pekerjaannya di pengujung laga. Sekarang kami ingin memenangkan kompetisi” ujarnya.

Kemenangan ini pun berhasil membawa Bayern ke partai puncak Liga Champions 2019/20. Pada laga pemungkas, Bayern akan mendapat tantangan lebih berat dari wakil Prancis lainnya yakni Paris Saint-Germain (PSG)

PSG sukses melangkah ke partai final usai menaklukkan RB Leipzig dengan skor yang sama 3-0. Laga puncak tersebut akan menjadi adu gengsi bagi kedua tim yang akan berlangsung di Estadio da Luz, Lisbon, Portugal, pada Senin 24 Agustus 2020 dini hari WIB.

Baca Juga:

Bikin Lyon Terkapar, Bayern Munich Tantang PSG di Final Liga Champions

Fakta Mengerikan Bayern Munich Setelah Hancurkan Lyon

Bek Arsenal kebangsaan Jepang, Takehiro Tomiyasu

Timnas Indonesia Dapat Kabar Baik, Bek Arsenal dan Bayern Tidak Akan Perkuat Jepang karena...

Timnas Indonesia mendapatkan kabar baik dari kondisi Jepang yang akan mereka hadapi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat 15 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
11 November 2024