Habisi Atalanta, Neymar dan Mbappe Dapat Kejutan dari Presiden PSG
- Twitter/@PSG_inside
VIVA – Paris Saint-Germain (PSG) memastikan diri lolos ke semifinal Liga Champions. Mereka sukses meraih kemenangan 2-1 atas Atalanta dalam laga perempatfinal di Estadio da Luz, Rabu 12 Agustus 2020, atau Kamis dini hari waktu Indonesia.
Kemenangan PSG diraih secara dramatis. Mereka baru bisa balik unggul atas Atalanta di menit-menit akhir pertandingan.
Setelah kemenangan itu, Presiden PSG Nasser Al-Khelaifi mengklaim Kylian Mbappe dan Neymar akan bertahan di tim tersebut untuk sisa karier mereka.
"Ney, dengan Kylian adalah salah satu pemain terbaik di dunia, Dia ada di tiga besar. Neymar adalah man of the match, dia hebat. Ia dan Kylian tidak akan pernah pergi, mereka akan tetap bersama PSG," ujar Khelaifi dilansir dari RMC Sport, Kamis 13 Agustus 2020.
Selain itu, Khelaifi bahagia melihat timnya melaju ke babak empat besar Liga Champions, mengingat sebelumnya selalu gugur di babak perempat-final dalam beberapa musim terakhir.
“Semua orang bilang Paris tidak siap untuk Liga Champions namun kami menunjukkan mentalitas yang luar biasa, dengan banyak pemain hebat,” ucapnya.
“Tujuan kami sangat besar namun hari ini kami tidak memikirkan soal final, hanya semi-final. Ini sangat penting untuk mengubah mentalitas. Kalian juga, media, semua orang meragukan PSG. Liga Champions, kami membutuhkan kemenangan ini untuk melaju lebih jauh," tambahnya.
Baca juga: Terdampak Corona, Intip Aksi Memukau Pebulutangkis Cantik Kanada