Bayern Bocorkan Strategi Hadapi Barca, Messi Siap-siap Mati Kutu

Pelatih Bayern Munich, Hansi Flick.
Sumber :
  • Bavarian Football Works

VIVA – Pelatih Bayern Munich, Hansi Flick, membocorkan sedikit strateginya jelang duel kontra Barcelona di babak perempat final Liga Champions. Diungkapkannya, penjagaan tak bakal cuma difokuskan pada Lionel Messi seorang.

Bayern dipastikan melaju ke babak delapan besar usai menghancurkan Chelsea dengan agregat 7-1. Sedangkan, Barca melangkah ke fase selanjutnya setelah menumbangkan Napoli dengan agregat 4-2.

Duel kedua tim ini paling menyedot perhatian di babak perempat final. Sebab, keduanya dijagokan sebagai calon kuat juara musim ini.

Menanggapi hal tersebut, Flick enggan berkomentar banyak. Menurutnya, lawan kali ini butuh perhatian ekstra lantaran memiliki sederet pemain berkualitas yang berpotensi membahayakan Die Roten.

Bukan cuma Messi, Barca masih punya Luis Suarez, Ansu Fati, Antoine Griezmann, Arturo Vidal, juga Ivan Rakitic. Semua pemain tersebut merupakan ancaman nyata di dalam kotak penalti Bayern.

"Kami menghormati Barcelona dan kami mempersiapkan duel ini dengan matang. Leo Messi sangatlah penting (dijaga), tapi tentu saja kami tak cuma memperhatikannya," ujar Flick dikutip Marca.

"Barca memiliki banyak pemain berkualitas. Kami harus bisa mengawasi mereka semua selama pertandingan," jelasnya.

Andai mampu melewati adangan Blaugrana, Bayern berpotensi meraih juara dan melengkapi raihan musim ini dengan treble winner. Sebelumnya, Bayern sudah memastikan gelar Bundesliga dan DFB Pokal.

Jurnalis Italia Bongkar Jay Idzes Diintai Klub Liga Champions, Petinggi Sudah Datang ke Venezia

Baca juga

Lagi On Fire, Bayern Sudah Geregetan Mau Hancurkan Barcelona

Pengakuan Guardiola Usai Manchester City Dihajar Juventus dan Terancam Gagal Total di Liga Champions

Mitos Unik Duel Bayern Vs Barca: Tim Pemenang jadi Juara UCL

Rekor Mengerikan Bayern di Liga Champions yang Bikin Barca Gemetar

Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Bekap Dortmund, Juventus Hancurkan Manchester City
Barcelona menang di kandang Benfica

Barcelona Lalui Pertandingan'Gila' di Markas Benfica

Pelatih Barcelona, Hansi Flick benar-benar senang setelah kemenangan diraih di Estadion do Sport Lisboa, markas Benfica dalam lanjutan Liga Champions.

img_title
VIVA.co.id
22 Januari 2025