Jadon Sancho Dijatuhi Denda Gara-gara Cukur Rambut

Bintang Borussia Dortmund, Jadon Sancho, rayakan gol ke gawang Paderborn
Sumber :
  • Sky Sports

VIVA –  Dua bintang Borussia Dortmund, Jadon Sancho dan Manuel Akanji dijatuhi denda oleh Operator Liga Jerman (DFL). Keduanya terbukti bersalah melanggar protokol kesehaatn saat dicukur rambut tanpa mengenakan masker.

Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Bekap Dortmund, Juventus Hancurkan Manchester City

Foto lima pemain Dortmund dicukur oleh tukang cukur Winnie Nana Karkari, dipublikasikan oleh Bild. Selain Sancho dan Akanji, ada juga Axel Witsel, Dan-Axel Zagadou, dan Raphael Guerreiro.

(Baca juga: Cukur Rambut, 5 Bintang Dortmund Terancam Karantina 14 Hari)

Ancelotti: Real Madrid Bisa Bekuk Dortmund Jika ....

Namun, tiga pemain Dortmund luput dari hukuman karena kurangnya bukti. Hanya Sancho dan Akanji yang menerima denda. DFL tak merinci berapa besaran denda dan memberikan waktu lima hari kepada dua pemain tersebut untuk melakukan banding.

"DFL menjatuhkan denda kepada Manuel Akanji dan Jadon Sancho. Pemain Borussia Dortmund tersebut melanggar standar umum dalam mencukur rambut, khususnya konsep medis dalam gugus tugas DFL Obatan-obatan Olahraga/Operasi Pertandingan Spesial," demikian bunyi pernyataan DFL.

Hasil Lengkap: Inter Milan dan Real Madrid Menang, Borussia Dortmund Tumbang

"Tak ada larangan pemain profesional untuk mencukur rambut. Namun, saat ini harus dilakukan sesuai dengan konsep medis," lanjutnya.

Masalah ini terungkap setelah Karkari mengunggah foto-foto aksinya saat mencukur para pemain Dortmund di Instagram. Namun Karkari mengatakan bahwa ia melepas maskernya hanya untuk keperluan foto-foto itu. 

Meski Karkari sudah melakukan pembelaan, namun pihak klub Borussia Dortmund tetap saja memberikan teguran keras terhadap kelima pemainnya tersebut dan ke tukang cukur yang dianggap abai dalam situasi pandemi seperti ini.

Dortmund akan kembali beraksi dalam lanjutan Bundesliga, Sabtu 6 Juni 2020. Die Borussen menjamu Hertha Berlin di Signal Iduna Park.

(Baca juga: 5 Liga Eropa yang Bergulir di Akhir Pekan Ini)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya