Dampak Virus Corona, UEFA Resmi Setop Liga Champions dan Liga Europa

Winger Liverpool, Mohamed Salah, mencium trofi Liga Champions.
Sumber :
  • vstory

VIVA – Wabah virus Corona atau COVID-19 yang menyebar cepat di Eropa, membuat beberapa agenda sepakbola berantakan. Yang terbaru, UEFA menunda semua pertandingan di Liga Champions dan Liga Europa.

Jurnalis Italia Bongkar Jay Idzes Diintai Klub Liga Champions, Petinggi Sudah Datang ke Venezia

Hal ini sudah diungkapkan di situs resmi UEFA. Semua pertandingan Liga Champions dan Liga Europa di pertengahan pekan depan, sudah pasti ditunda.

Pengakuan Guardiola Usai Manchester City Dihajar Juventus dan Terancam Gagal Total di Liga Champions

"Melihat perkembangan terbaru COVID-19 di seantero Eropa dan keputusan terkait yang dibuat pemerintah yang berbeda, semua kompetisi antar klub Eropa minggu depan ditunda," demikian bunyi pernyataan resmi UEFA.

"Itu termasuk laga sisa di leg 2 babak 16 besar Liga Champions pada 17 dan 18 Maret 2020, semua laga Liga Europa, leg 2 babak 16 besar pada 19 Maret 2020, semua laga UEFA Youth League, laga perempatfinal pada 17 dan 18 Maret 2020," lanjut pernyataan itu.

Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Bekap Dortmund, Juventus Hancurkan Manchester City

UEFA belum memastikan kapan turnamen akan dilanjutkan. Termasuk kapan laga tunda akan dihelat.

"Sebagai konsekuensi dari penundaan ini, undian perempatfinal Liga Champions dan Liga Europa pada 20 Maret juga ditunda," bunyi pernyataan UEFA.

Selumnya, UEFA juga mengumumkan kemungkinan penundaan Piala Eropa 2020. Bisa jadi, Piala Eropa baru dihelat pada 2021.

Pemain Lille, Mitchel Bakker jadi target naturalisasi Timnas Indonesia

Pemain Lille Jadi Target Naturalisasi Timnas Indonesia, Sudah Bikin Gol di Liga Champions

Media Belanda, AD, menyebut PSSI sedang berusaha mendekati pemain Lille yang dipinjam dari Atalanta, Mitchel Bakker untuk bisa dinaturalisasi Timnas Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
5 Januari 2025