Drama di Emirates, Arsenal Gugur di Liga Europa
- Twitter Aubameyang
VIVA – Arsenal harus mengakui keunggulan klub Yunani, Olympiakos Piraeus dalam pertarungan ketat yang terjadi di Emirates Stadium pada Jumat dini hari WIB 28 Februari 2020. Meriam London takluk 1-2 dalam perebutan tiket 16 besar Liga Europa.
Kedua tim bermain berimbang sejak awal laga. Jual beli serangan terjadi di 20 menit jalannya pertandingan.
Arsenal hampir membuka keunggulan di menit ke-28 melalui sepakan keras Pierre Emerick Aubameyang tapi masih sedikit melebar.
Tim tamu tidak tinggal diam. Lewat sayap cepatnya mereka coba mengancam, dan hampir membuat publik Emirates Stadium terdiam di menit ke-36 namun peluang itu masih bisa diamankan kiper Meriam London. Skor kacamata menghiasi babak pertama.
Di babak kedua, Piraeus membuat kejutan. Mereka mencetak gol di menit ke-53 melalui Pepe Cisse usai menerima umpan dari Mathieu Valbuena.
Skor 1-0 hingga babak kedua berakhir kemudian berlanjut ke babak tambahan. Kali ini tim tamu yang nampaknya lebih bernafsu mencetak gol di sisa waktu.
Bruno Gaspar membuat Arsenal ketar-ketir lewat sepakan kerasnya di menit ke-101. Tapi masih melebar.
Arsenal sedikit bernafas lega karena Aubameyang mencetak gol di menit ke-113 sayang euforia itu tidak berlangsung lama. Youssef Al-Erabi memastikan kemenangan tidak lama berselang setelah menerima umpan Giorgos Masouras. Skor 2-1 untuk Piraeus membuat agregat menjadi 2-2 tapi tim tamu unggul gol tandang.
Susunan Pemain:
Arsenal: Bernd Leno; Hector Bellerin, Shkodran Mustafi, David Luiz, Bukayo Saka; Dani Ceballos, Granit Xhaka; Pierre-Emerick Aubameyang (c), Mesut Ozil, Nicolas Pepe; Alexandre Lacazette.
Olympiakos Piraeus: Jose Sa; Omar Elabdellaoui (c), Ousseynou Ba, Pape Abou Cisse, Kostas Tsimikas; Guilherme, Mady Camara, Andreas Bouchalakis; Lazar Randelovic, Youssef El-Arabi, Mathieu Valbuena.