Pasca Hantam Tiang Gawang, Begini Kondisi Tammy Abraham

Bomber Chelsea, Tammy Abraham menhantam tiang gawang Stamford Bridge
Sumber :
  • The Sun

VIVA – Bomber Chelsea, Tammy Abraham mendapat nasib sial saat berlaga menghadapi Tottenham Hotspur, Sabtu 22 Februari 2020 di Stamfrod Bridge. Dalam duel pekan 27 Premier League tersebut The Blues mampu menang 2-1, tapi memori kocak juga bakal dikenang sang bomber Tammy Abraham.

Real Madrid Dapat Kabar Baik, David Alaba Akhirnya...

Penyerang berusia 22 tahun itu dipaksa menabrak tiang gawang Tottenham saat berupaya menyambut umpan silang rendah Mason Mount dari kanan.

Greg Nwokolo Murka ke Pemain Indonesia saat Melawan Chelsea, Kenapa?

Sayangnya, sodoran bola yang diincar dan umpan yang semula dituju itu bisa ditahan Hugo Lloris namun pangkal paha Tammy justru menghantam tiang gawang lawan.

Baca juga: Lihat Bentrok Suporter Chelsea Vs Tottenham, Gayanya Bikin Ngakak

5 Momen Terbaik di Boxing Day Premier League, Nomor 3 Legend Banget

Tammy baru masuk lapangan menit 71 menggantikan Olivier Giroud di laga tersebut. Dan hingga akhir laga ia memang gagal menyumbang gol di laga tersebut usai insiden sial di tiang gawang Spurs itu.

Deretan meme dan tweet kocak pun sempat bermunculan menanggapi nasib nahas yang diderita Tammy, para netizen banyak yang bersimpati dan ada pula yang membayangkan kesakitannya.

Striker Chelsea, Tammy Abraham

Lantas, kini bagaimana keadaan Tammy? apakah insiden itu bakal mempengaruhi kiprahnya jelang laga leg I 16 besar Chelsea menjamu Bayern Munich?

Dilansir dari akun Twitter The Sun, tampak Tammy sudah mengikuti latihan bersama dengan skuat The Blues lainnya di bawah komando Frank Lampard.

Tammy pun kini kudu bekerja lebih keras lagi untuk bisa mengamankan tempat utama di skuat Lampard.

Hal ini mengingat kian unjuk gigi dan menterengnya penampilan bomber Chelsea lainnya yakni Olivier Giroud dalam beberapa laga sebelumnya.

Namun kondisi ini juga dianggap berkah bagi para penggila Chelsea yang beranggapan setidaknya akan sosok pelapis ideal di lini depan The Blues jika Tammy sedang tidak on fire.

Baca juga:

Lihat Bentrok Suporter Chelsea Vs Tottenham, Gayanya Bikin Ngakak

VIDEO: Mourinho Ngambek Tinggalkan Ruang Konferensi Pers

Terungkap, Lampard Sukses Samai Rekor Mourinho di Stamford Bridge

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya