Gol Bunuh Diri Antar Senegal ke Final Piala Afrika

Para pemain Senegal merayakan gol
Sumber :
  • Sportingpedia

VIVA – Senegal berhak melaju ke final Piala Afrika 2019. Mereka tampil di partai puncak usai mengalahkan Tunisia dengan skor tipis, 1-0.

Jelang Lawan Timnas Indonesia U-23, Pelatih Guinea: Mereka Sangat Tangguh

Bermain di 30 June Air Force Stadium, Minggu 14 Juli 2019 atau Senin dini hari WIB, Senegal dan Tunisia tampil berimbang. Kedua tim tak mau kalah sepanjang babak pertama dan menciptakan banyak peluang.

Pun di babak kedua. Bahkan, tersaji drama pada 45 menit kedua pertandingan.

Indonesia U-23 Vs Guinea U-23 di Play-off Olimpiade 2024, Jangan Anggap Enteng

Dua penalti yang didapat Tunisia dan Senegal gagal. Tunisia yang dapat penalti lebih dulu di menit 73. Eksekusi Ferjani Sassi terlalu lemah dan mampu diamankan oleh kiper Senegal, Alfred Gomis.

Lima menit berselang, Senegal yang dapat hadiah penalti usai Ismaila Sarr dijatuhkan oleh Dylan Bronn. Henri Saivet maju sebagai eksekutor. Eksekusinya dibaca dengan baik oleh kiper Tunisia, Mouez Hassen. Pertandingan akhirnya dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu karena skor masih kacamata.

Juara Piala Afrika, Kisah Pantai Gading Mirip Timnas Portugal di EURO 2016

Di babak perpanjangan, Senegal ketiban rejeki pada menit 100. Sepakan bebas Sadio Mane diblok oleh Hassen.

Namun, bola malah mengarah ke kepala Bronn dan memantul ke sisi gawang yang kosong. Gol, Senegal unggul 1-0.

Drama tersaji di menit 113. Idrissa Gueye dianggap melakukan handsball di kotak penalti Senegal, dan wasit meniup peluit tanda terjadi penalti. Namun, wasit tampak ragu dan memutuskan mengecek VAR demi memastikan apakah Tunisia layak dihadiahi penalti.

Ternyata, wasit menganulir keputusannya. Hingga peluit akhir berbunyi pun, Senegal tetap unggul dan berhak tampil di final.

Susunan Pemain
Senegal:
Alfred Gomis (GK); Youssouf Sabaly, Kalidou Koulibaly, Cheikhou Kouyate, Lamine Gassama (Moussa Wague 110'); Idrissa Gueye, Badou Ndiaye (Salif Sane 83'), Henri Saivet; Krepin Diatta (Ismaila Sarr 69'), M'Baye Niang (Mbaye Diagne 64'), Sadio Mane

Tunisia: Mouez Hassen (GK); Mohamed Draeger, Dylan Bronn, Yassine Meriah, Oussama Haddadi; Ayman Ben Mohamed (Ghailene Chaalali 83'), Ellyes Skhiri, Ferjani Sassi (Anice Badri 105'); Wahbi Khazri, Taha Yassine Khenissi (Firas Chaouat-shaped 118'), Youssef Msakni (Naim Sliti 46').

Indonesia U-23

Timnas Indonesia U-23 dan Guinea Ternyata Punya Kemiripan, Apa Itu?

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Guinea U-23 di laga playoff Olimpiade Paris 2024. Duel digelar di Stade Pierre Pibarot, Kamis 9 Mei 2024.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024