VIDEO: Detik-detik Lionel Messi Diganjar Kartu Merah

Kapten Argentina, Lionel Messi, berseteru dengan Gary Medel dan diusir wasit
Sumber :
  • Marca

VIVA – Lionel Messi kembali harus mengalami kenyataan getir dalam kiprahnya bersama tim nasional Argentina kala membela skuat Tango di laga perebutan posisi ketiga Copa America 2019 kontra Chile, Minggu dini hari WIB 7 Juli 2019.

Jadwal Drawing dan Pembagian Pot Piala Dunia Antarklub 2025, Lionel Messi Cs Bakal Ketemu Lawan Berat

Meski armada Lionel Scaloni berhasil menang 2-1 dan berhasil merengkuh tahta gelar tempat ketiga, namun di laga itu Messi terpaksa harus diusir wasit meninggalkan arena akibat diganjar kartu merah.

Situasi tersebut terjadi menit 37 kala megabintang Barcelona tersebut terlibat perseteruan dengan bek Chile, Gary Medel.

Argentina Bikin Timnas Indonesia Jadi Lebih Ganas

Saat itu, Messi yang tengah mengejar bola serangan sayap coba diganggu Medel lalu keduanya terlibat adu dorong yang berujung saling ngotot.

Praktis wasit Mario Diaz de Vivar asal Paraguay langsung mengusir keduanya dengan hukuman kartu merah yang direspons protes kedua kubu.

Ada Lionel Messi dan Tevez, 18 Pemain Papua Football Academy yang Terpilih ke Gothia Cup 2025

Ini menjadi koleksi kartu merah kedua sepanjang karier Messi bersama timnas Argentina, dimana kartu merah pertamanya didapat saat ia baru tampil satu menit menggantikan Lisandor Lopez di laga kontra Hungaria, 17 Agustus 2005.

Argentina keluar sebagai pemenang dalam laga tersebut usai Sergio Aguero dan Paulo Dybala masing-masing mencetak gol dimenit 12 dan 22, sedangkan Chile hanya bisa membalas satu gol lewat eksekusi penalti Arturo Vidal menit 59.

Berikut cupilkan video detik-detik insiden perseteruan Messi dengan Gary Medel di laga Argentina kontra Chile yang dilansir akun Twitter @kajnii:

Lionel Messi jadi penjual es teh

Lionel Messi Jadi Penjual Es Teh, Cristiano Ronaldo Tertawa Puas, Sindir Gus Miftah?

Aksi Gus Miftah yang mengolok-oleh penjual es teh yang bernama Sunhaji menjadi perhatian masyarakat luas. Sejumlah parodi dan meme pun bertebaran di media sosial.

img_title
VIVA.co.id
6 Desember 2024