Usai Serangan Jantung, Iker Casillas Gantung Sepatu
- staticflickr.com
VIVA – Iker Casillas, mantan superstar Real Madrid dan timnas Spanyol memutuskan untuk gantung sepatu. Casillas pensiun setelah terkena serangan jantung pada awal bulan lalu.
Kiper veteran itu terkena serangan jantung saat ia sedang menjalani sesi latihan bersama FC Porto. Dia terpaksa mengakhiri kariernya di dunia sepakbola dalam usia 37 tahun.
Casillas telah 21 tahun berkarier di lapangan hijau. Dikutip dari The Sun, prestasi Casillas di sepakbola tidak bisa dianggap remeh. Bersama Madrid ia mengoleksi lima gelar LaLiga dan tiga trofi Liga Champions.
Dalam empat musim terakhir, Casillas membela FC Porto. Selama hampir 15 musim, ia adalah penjaga gawang inti Madrid.
Casillas adalah produk binaan asli dari akademi Madrid. Di mana ia sudah menjadi bagian dari Los Blancos sejak berusia 9 tahun.
Sementara itu, prestasi Casillas di Timnas Spanyol pun sangat luar biasa. Ia memiliki satu gelar Piala Dunia dan dua kali juara Piala Eropa. (ren)