Lawan Valencia, Arsenal Andalkan Duet Lacazette-Aubameyang
- https://twitter.com/premierleague
VIVA –  Partai seru akan berlangsung di leg 2 semifinal Liga Europa. Valencia menjamu Arsenal di Estadio de Mestalla, Jumat dini hari WIB, 10 Mei 2019.
Valencia yang membutuhkan kemenangan 2-0 untuk lolos ke final, menurunkan pemain terbaik mereka. Kevin Gameiro dan Rodrigo Moreno menjadi duet di lini depan.
Semenyara itu, Francis Coquelin dan Dani Parejo menjadi andalan Los Che di lini tengah. Goncalo Guedes dan Daniel Wass menempati posisi sayap kiri dan kanan.
Arsenal lebih di atas angin usai menang 3-1 di Emirates Stadium. Namun, tim besutan Unai Emery tak mau main-main demi memastikan tiket ke final.
Dua penyerang andalan, Alexandre Lacazette dan Pierre-Emerick Aubameyang jadi tumpuan di lini depan. Mesut Oezil menempati pos gelandang serang.
Susunan Pemain
Valencia: Neto, Ezequiel Garay, Gabriel Paulista, Cristiano Piccini, Jose Gaya, Daniel Wass, Dani Parejo, Francis Coquelin, Goncalo Guedes, Kevin Gameiro, Rodrigo Moreno.
Arsenal: Petr Cech, Nacho Monreal, Sokratis Papastathopoulos, Laurent Koscielny, Mesut Oezil, Granit Xhaka, Sead Kolasinac, Mesut Oezil, Granit Xhaka, Ashley Maitland-Niles, Lucas Torreira, Pierre-Emerick Aubameyang, Alexandre Lacazette.
Â